Mohon tunggu...
Kapten Jack Sparrow
Kapten Jack Sparrow Mohon Tunggu... Wiraswasta - Content Creator

Instagram: stvnchaniago, Email: kecengsc@gmail.com, Youtube: FK Anime,

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

One Piece: Gorosei Bakal Bocorkan Informasi Penting, Gear 5 Luffy Ternyata Punya Resiko!

2 April 2022   20:54 Diperbarui: 19 Mei 2022   23:27 11525
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
One Piece 1046, Gear 5 Hito Hito No Mi Luffy Vs Kaido (Sumber: Youtube @FK Anime)

Di artikel kali ini saya ingin membagikan prediksi untuk spoiler One Piece 1046, yang rencananya akan keluar hari Selasa besok. Hal itu dikarenna sudah dikonfirmasi kalau manga One Piece chapter 1046 tidak libur minggu depan. Nah, plot apa yang kira-kira bakal mengisi spoiler One Piece 1046 minggu depan? Daripada teman-teman keburu penasaran, mari langsung saja kita masuk ke pembahasannya.


Secara keseluruhan, saya percaya di chapter 1046 mendatang, akan banyak diberikan informasi-informasi baru, terutama mengenai Hito Hito no Mi Model Nika. Hal itu dikarenakan, di chapter 1045 kemarin sudah full menampilkan pertarungannya Luffy dan Kaido, dan sangat kecil kemungkinannya untuk Oda Sensei menampilkan full pertarungan Luffy Vs Kaido lagi di chapter 1046 besok.

1. Lanjutan Luffy Vs Kaido

Prediksi pertama saya mengenai plot yang akan ditampilkan oleh Oda Sensei di chapter 1046 nanti, tentu adalah lanjutan pertarungannya Luffy melawan Kaido. Tapi seperti yang saya bilang tadi, pertarungan mereka tidak akan mengisi seluruh chapter 1046 nanti, melainkan mungkin hanya seperempat atau setengah chapternya saja.

Nah dalam pertarungan tersebut, saya memperkirakan bahwa kemungkinan akan diberitahukan apa efek samping atau limit maksimal dari mekanisme Gear 5 milik Luffy. Yup, seperti yang kita tahu, Luffy sudah 2x memulihkan tubuhnya sendiri di dalam mode Gear 5 nya, menggunakan suara dari Drum of Liberation.


Dan di chapter 1045 kemarin, sudah dijelaskan bahwa mekanisme pemulihan tubuh Luffy yang penuh luka itu, adalah dengan cara mendorong jantungnya sendiri untuk memompa darah lebih cepat melalui suara Drum of Liberation yang dia dengar. Kemampuan menyembuhkan diri seperti itu, menurut saya termasuk salah satu teknik yang paling overpower, karena mirip dengan kemampuannya Marco.

Maka dari itu, harus ada suatu efek samping atau minimal batasan lah, untuk Luffy menggunakan teknik penyembuhan tersebut. Karena kalau tidak ada efek samping atau batasan penggunaan, maka Luffy dapat ngespam teknik penyembuhan tersebut, yang membuat dirinya tidak akan bisa kalah dari Kaido.

Nah, pembahasan lengkap mengenai efek samping atau batasan dari teknik overpower yang satu ini, sudah dibahas oleh channel Youtube FK Anime. Videonya akan saya taruh di bawah ini kalau teman-teman penasaran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun