Mohon tunggu...
Fransiskus Stefanus
Fransiskus Stefanus Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Permanently Inactive!

Selanjutnya

Tutup

Bola

Analisis Pertandingan Arsenal vs Wolves: Arsenal Kalahkan Wolves 2-1, hingga Kokoh di Puncak Klasemen Premier League

3 Desember 2023   02:04 Diperbarui: 3 Desember 2023   05:17 294
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Arsenal menang atas Wolves dan jadi pemuncak klasemen Premier League (Sumber: Reuters/Peter Cziborra)

Arsenal berhasil kalahkan Wolverhampton Wanderes dengan skor tipis 2-1 pada lanjutan Premier League pekan ke-14. Laga tersebut berlangsung pada hari Sabtu (2/12/2023) malam hari WIB di Emirates Stadium, London.

Sehingga, dengan hasil kemenangan tersebut membuat pasukan The Gunners kokoh di puncak klasemen Premier League pekan ke-14 dengan perolehan 33 poin dari 14 laga. Sedangkan, posisi ke-2 masih ditempati oleh Manchester City dengan perolehan 29 poin dan akan bermain pada Minggu (3/12/2023) kontra Tottenham Hotspur.

Arsenal bermain cepat pada laga tersebut, sehingga pemain sayap kanan Bukayo Saka berhasil menyabet gelar Man of The Match laga Arsenal vs Wolves versi Fan Vote.

Ada informasi tambahan, bahwa pemain Wolves asal Belanda keturunan Indonesia yakni Justin Hubner masuk ke daftar kursi cadangan pemain Wolves.

Sebagaimana, analisis pada pertandingan antara Arsenal vs Wolves pada Premier League pekan ke-14, akan dibahas sebagai berikut.

Analisis Pertandingan Arsenal vs Wolves

Pada awal pertandingan, Arsenal melakukan serangan cepat di depan publik sendiri. Tepatnya dimenit ke-6, permainan cepat bermula dari umpan pendek dari Gabriel Jesus yang kemudian diterima oleh Tomiyasu dan dengan cepat melakukan operan ke Bukayo Saka dan membuahkan gol, setelah bola gagal di atasi oleh kiper Wolves yakni Jose Sa.

Setelah 1-0 keunggulan untuk Arsenal, nampaknya terjadi serangan cepat kembali. Tepat di menit ke-13, Martin Odegaard dengan cepat melakukan finishing setelah menerima umpan cepat dari Zinchenko.

Kemudian skor menjadi 2-0 untuk keunggulan The Gunners. Kemudian di menit ke-23, kiper Wolves Jose Sa mengalami cedera dan posisinya diganti oleh Daniel Bentley.

Tidak ada peluang terbaik lagi dari kedua tim, sehingga skor 2-0 tetap bertahan hingga babak pertama laga tersebut usai.

Lanjut babak kedua, kini giliran Wolves yang membuahkan peluang dari penyerang Matheus Cunha di menit ke-53. Tetapi, bola tersebut berhasil diselamatkan oleh kiper Arsenal yakni David Raya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun