Awal tahun 2021 ternyata bukan jadi tahun yang baik bagi beberapa aktor dan aktris di Korea Selatan. Pasalnya, beberapa dari mereka terkena skandal/kasus masa lalu yang terungkap sekarang.
Sebagai public figure, kasus yang terjadi di masa lalu nyatanya berdampak pada karir dan kesuksesan mereka. Korea Selatan memang terkenal sebagai negara yang tidak ada ampun bagi selebriti yang terbukti terlibat skandal.Â
Ada berbagai macam kasus yang menimpa artis Kpop, di antaranya adalah: kasus bullying, skandal perselingkuhan, penggunaan obat terlarang, skandal mengendarai sambil mabuk, perceraian, dan sebagainya.
Skandal bagi artis kpop ternyata berpengaruh bagi kelangsungan karirnya. Pengaruh tersebut bisa berupa:
Pemecatan dari agensi
Tidak ada kesempatan untuk kembali muncul di layar hiburan
Diprotes netizen dan kehilangan penggemar
Di awal tahun 2021, ada beberapa skandal artis kpop yang mencuat. Skandal yang ramai dibahas saat itu adalah kasus bullying semasa sekolah, skandal kencan, dan skandal naskah drama Korea yang berujung pembatalan tayang drama Joseon Exorcist.
Baca juga: Joseon Exorcist Batal Tayang, Nasib Drama Snowdrop Dipertanyakan
Berikut rangkuman artis Kpop yang mengalami skandal di tahun 2021
Skandal Kpop Aktor Jisoo
Aktor kelahiran 30 Maret 1993 tersebut mengawali debutnya pada tahun 2012 di drama 'To the Beautiful You' sebagai pemeran pendukung.
 Karirnya makin melesat saat membintangi drama Page Turner, Moon Lovers, Weightlifting Fairy Kim Book Jo, dan Strong Woman Do Bong Soon.