Apa yang bisa membuat pilot lancar mengemudikan pesawat? Apa yang membuat nahkoda bisa merapatkan badan perahu besar di dermaga dengan aman? Apa yang bisa membuat kita aman mengendarai mobil ? Apa yang bisa membuat anda tahu kondisi dan situasi terkini sekitar anda? Itulah fungsi dashboard.
Dashboard kehidupan, salah satu yang diajarkan dalam program Sukses Sejati, membantu saya mengenali kondisi terkini yang saya hadapi.
Saya jadi ingat bahwa bahan bakar saya seolah diisi lagi dengan bahan-bahan ini. Maka 4 buku itu sedang saya baca. Perlu asupan baik agar mobil kehidupan saya bisa berjalan.
Sekarang saya bersyukur sudah bisa istirahat cukup, olahraga. Dulu kecepatan usaha sangat bergantung kepada saya, dan saya merasa lelah, bekerja hingga larut, pulang masih bekerja, pagi sudah bangun lagi langsung kerja. Lupa diri. Tidak ada kontrol.
Sekarang rem itu ada, istri yang mengingatkan, bahkan sekarang jadi kawan olahraga tiap pagi. Bisa membagi cukup waktu, dan bekerja sesuai jamnya. Bahkan memiliki waktu doa tiap malam bersama anak.
Semua karena ada apa yang disebut dashboard ini. Dan ini dimulai bersama dengan orang terdekat kita, keluarga kita, lingkungan kerja kita. Termasuk mengatur emosi kita.
Sudahkah anda menemukan parameter dashboard kehidupan ini di sekitar kita?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H