Mohon tunggu...
Johanes Krisnomo
Johanes Krisnomo Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Penulis, YouTuber : Sketsa JoKris Jo, Photografer, dan Pekerja. Alumnus Kimia ITB dan praktisi di Industri Pangan.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Kompasiana, Sejenak Bangga Meraih Penjelajah

5 September 2019   06:56 Diperbarui: 5 September 2019   07:03 865
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Laman Kompasiana Johanes Krisnomo. Sumber : Kompasiana

Sulit-sulit gampang sich menjadi penulis. Berat banget, bahkan perlu bertahun-tahun untuk menayangkan tulisan perdananya. Banyak teori dan angan-angan, dan ingin langsung hebat menjadi penghambat.

Kompasiana, merupakan blog pewarta warga milik Kompas, lengkap dengan berbagai fitur yang memungkinkan para penulis menuangkan berbagai jenis tulisan, yang mengusung semangat berbagi dan saling terhubung. Jenjang kepangkatan pun telah tersedia, plus rewards, yang memberi status pangkat dan sekadar uang lelah.

Pangkat merupakan tingkatan dari pencapaian poin yang didapatkan para penulis, dan menjadi bagian dari reward yang masih dikembangkan Kompasiana.

Pangkat dan persyaratan poin dibagi dalam 7 tingkatan : Debutan (100-500 poin); Junior (501-1500 poin); Taruna (1501-10000 poin); Penjelajah (10001-50000 poin); Fanatik (50001-100000 poin); Senior (100001-250000 poin); Maestro (250001-1000000 poin).

Pangkat akun dapat dikumpulkan berdasarkan aktifitas di Kompasiana : Mendapatkan komentar: 1 poin; Mendapatkan nilai: 1 poin; Posting artikel: 5 poin; Registrasi awal: 50 poin; Verifikasi hijau: 50 poin, Verifikasi biru: 100 poin; Artikel masuk daftar pilihan: 5 poin; Artikel masuk daftar headline: 10 poin.

Sedangkan rewards bulanan K-Rewards, yang merupakan program monetisasi artikel, dengan cara menghitung jumlah pembaca, didapatkan pada periode program bulan berjalan yang dikonversikan menjadi rupiah.

K-Rewards Johanes Krisnomo. Sumber : Kompasiana
K-Rewards Johanes Krisnomo. Sumber : Kompasiana
Tak merupakan keharusan menulis dan mencapai target K-Rewards, bila belum siap menjadi penulis. Namun, bagi peminat serius nyatanya harus konsisten membuat tulisan.

Sepakati secara pribadi, menulis tiap hari atau dua hari sekali, asalkan konsisten dan total jumlah pembaca tulisan minimal yang dipersyaratkan (3000 pembaca). Sebaiknya dilebihkan, karena hitungan digital monetisasi K-Rewards tak selalu sama dengan hitungan Kompasianer.

Jangan lihat nominal uangnya K-Rewards, anggaplah sebagai ujian bulanan dari Kompasiana. Capaian yang memuaskan, paling tidak untuk diri sendiri, berturut-turut tanpa jeda 12x, September 2018 hingga Agustus 2019, telah sukses meraih K-Rewards.

Pembelajaran sukses K-Rewards adalah selalu berusaha untuk lulus ujian tiap bulannya, dan tak sempat lagi membuang waktu. Bayangkan, bila tak ada rewards, mungkin gagal fokus mencapai sasaran karena hambatan dari dalam dan luar diri.

Namun, tiap penulis berbeda-beda bagaimana menyemangati dirinya, tak melulu harus melalui K-Rewards, karena motivasinya tak sama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun