"Bapak, ML itu apa?" Tanya Thole seketika. "Eh...!" Aku tercekat. Aku panik luar biasa, pertanyaan ini benar-benar membuatku sedikit 'blank' disaat lagi asyik-asyiknya balas pesan dari kawan jauh di Jambi sana lewat BBM. "Bapaaak! ML itu apaaa?!" Tanyanya kali ini dengan intonasi kesal dan mendesak. Aku tambah panik, gawat ini! Jangan-jangan dia menemukan singkatan ini di internet. Maklum saja, anak jaman sekarang sudah lihai berselancar lewat internet baik google atau pun Youtube. Aku juga khawatir, dari penelusurannnya di dunia maya, dia terdampar di situs-situs cerita dewasa yang banyak sekali bertebaran. Rasanya pemerintah pun akan keteteran dengan banyaknya situs cerita dewasa ini dibanding petugas jaga gawangnya. "E, mas  dapat dari mana kata 'ML' ini?" Tanyaku hati-hati. "Ini pak" katanya menunjukan sesuatu. "Mana?" Kataku memperjelas. "Ini pak, ada tulisan 240 ml" tunjuknya pada tutup minuman mineral dalam gelas. Gedabruk! "Oh, itu mililiter artinya, mas " jawabku sambil mengelap keringat di dahi. Aku terlalu berprasangka pada anakku sendiri. Mestinya tanya soal ML di perjelas nak, ML yang pakai hurup kecil semua. [caption id="attachment_231296" align="aligncenter" width="300" caption="pic : yokobento.com"][/caption] [Bekasi, 24 Desember 2012]
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI