Mohon tunggu...
Srisugiarti 13
Srisugiarti 13 Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Manusia yang suka mencurahkan perasaan nya lewat puisi

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Kebakaran Rumah Sebabkan Satu Pemilik Rumah Tewas Terbakar

8 Juni 2024   11:47 Diperbarui: 8 Juni 2024   12:24 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Halo Lokal. Sumber ilustrasi: PEXELS/Ahmad Syahrir

Kebakaran rumah yang terjadi di Desa Bandar, Kecamatan Bandar, KabupatenBatang pada Senin 03 Juni 2024 pukul 15.00 WIB milik Mbah Buang. Ada tiga rumah yang terbakar dalam peristiwa ini. Rumah Mbah Buang Rasmadi usia 90 tahun, rumah Mbah Sinuripah usia 90 tahun, dan rumah saudara Neni usia 50 tahun. 

Rumah saudara Neni terletak di samping rumah Mbah Buang, sedangkan rumah Mbah Sinuripah berada di belakang rumah Mbah Buang. Mbah Sinuripah yang saat itu sedang sakit langsung sigap di gotong oleh salah satu warga desa Bandar untuk dibawa keluar dari rumahnya yang mengalami kebakaran. Sedangkan Mbah Buang yang kondisinya sedang sakit sempat berusaha keluar dari rumahnya, namun karena fisiknya yang sudah tua dan sedang sakit. Beliau hanya bisa berjalan sampai di depan pintu rumahnya saja, sehingga tubuhnya terbakar dan tidak dapat terselamatkan. Api yang menggumpal dari rumah Mbah Buang ini juga menyebabkan rumahnya hangus terbakar.

Petugas pemadam kebakaran Bandar, Koramil Polsek Bandar, langsung mengevakuasi korban untuk di bawa ke Puskesmas Bandar I setelah jenazah ditemukan. Warga Bandar dan Polres Batang juga ikut membantu dan sigap dalam menangani kejadian ini. Kebakaran ini diduga karena konsleting listrik yang terjadi di rumah Mbah Buang. Setelah kejadian ini ditaksir kerugian sekitar 200 juta rupiah.

Sumberyjhonbmc

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun