Artinya : Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan fardhu di baulan Ramadan tahun ini, karena Allah Ta'ala.Â
Yang saya suka dari bulan Ramadan selain ibadah jadi terasa enteng, nikmat juga keramaian dan keseruan anak-anak di Masjid untuk ikut merayakan Ramadan ini dengan sering-sering ke Masjid.
Setelah Salat Tarawih mereka masih juga meneruskan dengan tadarus Al-Qur'an sampai sekitar jam  9-10 malam, suasana kampung jadi hidup dan ramai ketika tadarus Al-Qur'an dilakukan bukan hanya oleh orang dewasa namun juga anak-anak dengan menggunakan pengeras suara.Â
Bukan  dua doa di atas itu saja yang membuat Ramadan menjadi meriah dan selalu dirindukan. Saat kita bangun jam 3 dini hari, di  Masjid juga sudah ada yang mengaji Al-Qur'an biasanya dibaca langsung oleh salah seorang pengurus masjid bukan dari kaset atau rekaman. Kita menjadi semangat untuk bangun tanpa malas dan takut untuk melaksanakan Salat Tahajud kemuadian menyiapkan makan sahur, sebelum membangunkan anggota keluarga yang lain.
Karena sepertiga malam adalah waktu paling bagus untuk kita bersujud sebagai hamba kepada Khaliqnya, apalagi di lakukan saat bulan Ramadan bulan yang penuh berkah ini, semoga doa-doa kita dikabulkan oleh Allah Ta'ala. Terutama doa untuk kehidupan kita kelak setelah wafat, agar diberi kemudahan untuk beribadah dan dihilangkan rasa malas. Â
Sebagai hamba kita sepatutnya banyak bersyukur atas segala Rahmat dan kemudahan dalam kehidupan di dunia, dan kita banyak-banyak beristifar agar Allah Ta'ala mengampuni dosa dan kesalahan kita baik yang sengaja maupun tidak. Mumpung kita masih berada dalam bulan Ramadan alangkah baiknya kita perbanyak doa, zikir , Istifar dan bersyukur dengan apa pun yang telah Allah Ta'ala berikan kepada kita selama ini.
Semoga Allah Ta'ala mengabulkan doa-doa kita dan menunjukkan jalan yang lurus untuk selalu ada dalam Bimbingan dan Perlindungan-Nya. Aamiin Ya Robbal alamin.
Kudus, 28 April 2021
Salam hangat,
Sri Subekti Astadi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H