Mohon tunggu...
Dra. Sri Rahayu
Dra. Sri Rahayu Mohon Tunggu... Diplomat - Anggota DPR/MPR RI 2019-2024

Anggota DPR/MPR RI periode 2019-2024 Anggota Komisi IX DPR RI Pengurus DPP PDI Perjuangan

Selanjutnya

Tutup

Politik

Sri Rahayu Sosialisasikan Empat Pilar kepada Pendamping PKH Tulungagung

2 Agustus 2022   11:29 Diperbarui: 2 Agustus 2022   12:33 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semangat tinggi ditunjukkan kader Pendamping Program PKH Tulungagung saat mengikuti kegiatan Sosialisasi Empat Pilar yang diselenggarakan di Lotu's Garden Resto, Tulungagung, Jawa Timur beberapa hari yang lalu (30/06). Kader-kader Pendamping Program PKH kompak hadir dalam kegiatan itu, terbukti sebagian besar Pendamping PKH dari kecamatan-kecamatan di Tulungangung hadir tepat waktu sejak jam 07.00 hingga sekitar 13.00 WIB.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Dalam paparannya Sri Rahayu, Anggota DPR/MPR RI Periode 2019-2024 dari Fraksi PDI Perjuangan ini menyampaikan pentingnya para pendamping Program PKH ikut mensosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan di lokasi kerja masing-masing. Empat Pilar MPR RI adalah Empat landasan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara yang terdiri dari landasan ideologi, konstitusi, persatuan dan kesatuan, dan semangat keberagaman sebagai modal sosial membangun kekuatan bangsa Indonesia.

Dok. pribadi
Dok. pribadi


Secara rinci Empat Pilar MPR RI antara Lain : Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara, Undang--undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai Konstitusi Negara serta ketetapan MPR, Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai Bentuk Negara dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai Semboyan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Dok. pribadi
Dok. pribadi


Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan dan memberikan pembelajaran mengenai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI, dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang berkehidupan berbangsa dan bernegara. Gotong-royong, toleransi, kerukunan dan hidup berdampingan merupakan nilai-nilai yang sejalan dengan Empat Pilar Kebangsaan.

Dok. pribadi
Dok. pribadi


Kegiatan berlangsung lancar dan cair, banyak ide-ide dan gagasan dari para peserta kegiatan untuk dijadikan masukan aspirasi bagi legislatif PDI Perjuangan ini, termasuk usulan perbaikan-perbaikan sitem PKH kedepan agar lebih sempurna dan tepat sasaran.
Di akhir sesi Ketua Bidang Kesehatan, Perempuan dan Anak DPP PDI Perjuangan ini berpesan kepada seluruh Pendamping Program PKH untuk tetap semangat membangun Bangsa sesuai bidangnya masing-masing.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun