Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Review Love Your Enemy: Antara Cinta, Benci, dan Hubungan Keluarga

3 Desember 2024   10:16 Diperbarui: 3 Desember 2024   11:34 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
poster drama (sumber: Viki) 

Menjelang akhir tahun ada banyak drama baru yang tayang. Dengan genre yang beragam dan cerita yang menarik tentunya. Salah satu drama terbaru yang cukup menarik perhatian penonton adalah Love Your Enemy yang dibintangi oleh Ju Ji Hoon dan Jung Yu Mi.

Drama ini mengisahkan tentang dua orang yang awalnya saling membenci dan kemudian saling jatuh cinta. Cerita seperti ini tentu sudah tidak asing lagi bagi kita. Karena banyak sekali drama tau film yang mengambil kisah serupa. 

Namun yang membuat drama ini berbeda dari drama lainnya meski ceritanya hampir sama adalah ekseskusi dan bumbu lainnya yang membuat drama ini menarik dan berbeda. 

Apalagi drama ini dibintangi oleh aktor papan atas Korea. Tentu saja hal tersebut menjadi daya tarik drama ini. Ju Ji Hoon berperan sebagai Seok Ji Won dan Jung Yu Mi berperan sebagai Yun Ji Won. Hubungan keduanya tidak baik karena keluarganya saling bermusuhan satu sama lain. Hal itu pun berimbas ke hubungan keduanya. Sejak kecil mereka selalu bersaing dan bermusuhan. 

Setelah 20 tahun berpisah dan tidak ada komunikasi keduanya dipertemukan kembali. Di mana Seok Ji Won datang sebagai anak pemilik yayasan sekolah sedangkan Yun Ji Won bekerja sebagai guru olahraga di sekolah tersebut. 

Pertemuan pertama setelah sekian lama tentu saja membuka memori yang telah lama terpendam. Keduanya pun masih saling membenci dan selalu bertengkar setiap kali bertemu. Lalu bagaimana kelanjutan hubungan mereka? 

Antara benci, cinta dan hubungan keluarga 

Bisa dibilang hubungan Seok Ji Won dan Yun Ji Won sejak awal tidak pernah akur dan baik. Karena keduanya selalu saja bertengkar setiap kali bertemu. Namun seiring berjalannya waktu rasa benci itu menjadi cinta yang membuat keduanya akhirnya memutuskan untuk berpacaran di usia menengah. 

Keduanya harus menyembunyikan hubungan mereka karena keluarga keduanya pasti tidak akan merestuinya. Mereka akhirnya memutuskan untuk backstreet bahkan dari teman-teman sekolahnya. 

Mereka berusaha menyembunyikannya serapi mungkin agar tidak ada yang tahu tentang hubungan keduanya. Awalnya semua terlihat manis dan romantis. Keduanya sering melakukan pertemuan diam-diam. Namun seiring berjalannya waktu sering timbul perselisihan dan pertengkaran. Hingga akhirnya timbullah kesalahpahaman yang membuat hubungan mereka hancur dan tidak ada komunikasi sama sekali. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun