Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Lebaran Idul Fitri, Belajar untuk Menahan Pertanyaan Klasik yang Bisa Mengusik

25 April 2023   13:23 Diperbarui: 25 April 2023   20:11 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi silaturahmi Lebaran di ruang tamu, menjamu tamu saat Lebaran. (SHUTTERSTOCK/ODUA IMAGES)

Momen Idul Fitri selalu menjadi momen yang sangat spesial bagi yang merayakannya. Karena di momen inilah keluarga biasanya berkumpul dan saling memaafkan satu sama lain. Momen lebaran menjadi momen yang ditunggu-tunggu dalam setahun ini. 

Idul Fitri menjadi salah satu waktu yang tepat untuk mengunjungi kerabat, saudarau maupun kawan lama. Karena biasanya di momen hari raya inilah kita bisa berkumpul dengan sanak keluarga dan mengunjungi tetangga untuk bersilaturrahmi. 

Tentu sangat menyenangkan bisa berkumpul dengan keluarga yang mungkin sudah lama tidak bertemu. Momen lebaran dan Idul Fitri ini bisa menjadi momen untuk melepas rindu dan menyambung tali silaturrahmi. 

Namun ketika sedang berkumpul dan memulai obrolan tak jarang dari orang terdekat kita seperti tetangga maupun keluarga yang mengajukan pertanyaan klasik yang mungkin mengusik. Mungkin niatnya baik untuk sekedar basa-basi dan memulai obrolan, namun hal tersebut justru bisa mengusik hati seseorang. 

Ketika berkunjung ke rumah keluarga yang lama sudah tidak bertemu tentu tak jarang kita mendengar pertanyaan, kapan nikah? Kapan punya anak, atau pertanyaan yang mengomentari fisik seseorang. 

Mungkin bagi orang yang bertanya pertanyaan-pertanyaan tersebut merupakan hal yang biasa dan basa-basi belaka, namun bagi orang yang ditanyai hal tersebut belum tentu diterima dengan biasa saja. Mengapa? Karena kita tidak pernah tahu apa yang ada di pikiran seseorang dan apa yang telah dialaminya. 

Pengalaman saya ditanyai pertanyaan klasik di momen lebaran 

Momen lebaran merupakan momen yang ditunggu-tunggu dan disambut dengan penuh sukacita. Namun bagi sebagian orang yang akan bersilaturrahmi ketika lebaran, momen tersebut bisa menjadi momen yang menakutkan. 

Karena ketika berkunjung ke rumah saudara maupun keluarga tak jarang kita mendapat pertanyaan klasik yang cukup mengusik. 

Berdasarkan pengalaman yang pernah saya alami, saya juga sering mendapatkan pertanyaan klasik tentang kapan punya anak atau kok belum punya anak, kami aja udah nambah masak kamu belum? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun