Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Belajar dari Drama Penthouse, Ini Hal yang Harus Dihindari Ketika Mendidik Anak

24 Februari 2021   11:15 Diperbarui: 24 Februari 2021   11:28 502
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
salah satu adegan dalam drama Penthouse season pertama. sumber:cnnindonesia

Drama Penthouse baru saja memulai season kedua pad minggu lalu dengan rating hingga mencapai 20%. Drama ini memang berhasil mencuri perhatian karena konflik yang dihadirkan begitu kompleks dan menegangkan. 

Drama ini menghadirkan genre thriller, misteri dan juga keluarga. Banyak yang mengatakan jika menonton drama ini bisa membuat orang darah tinggi dan emosi karena karakter dalam drama ini begitu kejam dan jahat. Sehingga banyak yang ikut emosi, namun di sisi lain juga penasaran dengan alur cerita yang akan terjadi selanjutnya.

Namun kali ini saya tidak akan membahas tentang cerita dari drama Penthouse. Saya melihat hal yang menarik dari drama ini yaitu bagaimana para penghuni Hera Palace mendidik anak-anak mereka. 

Penghuni Hera Palace yang ada dalam drama itu yaitu keluarga Joo Dan Tae, Ha Yoon Chul, Kang Ma Ri, dan Lee Kyu Jin. Keempat keluarga tersebut memiliki anak dan menurut saya cara mereka mendidik anak tidak patut untuk ditiru. Mengapa demikian? Berikut alasannya.

1. Memaksakan kehendak Orang Tua

Dalam drama Penthouse ini kita bsia melihat bagaimana keempat keluarga tersebut begitu memaksakan kehendak mereka kepada anak mereka. 

Mereka tidak pernah mendengar pendapat anak mereka dan selalu memaksakannya. Hal ini tentu berdampak buruk terhadap perkembangan mental anak mereka. 

Seperti yang kita tahu anak-anak Hera Palace tumbuh menajdi pribadi yang angkuh, seenaknya sendiri dan mudah emosi. Akibat memaksakan kehendak orang tua, anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang tidak percaya diri dengan kemampuan yang mereka miliki.

Anak-anak tentu memiliki bakat dan keinginan mereka sendiri. Tidak seharusnya orang tua memaksakan kehendak mereka kepada anaknya. Karena anak memiliki kehidupan mereka sendiri yang harus dijalani. 

Orang tua seharusnya mendukung keinginan anak selama itu hal yang positif dan bermanfaat untuk kehidupan anak kelak. Memaksakan kehendak orang tua hanya akan membuat anak menjadi tertekan dan tumbuh menjadi pribadi yang tidak baik.

2. Terlalu Memanjakan Anak

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun