Dengan menulis kita dapat mendukung kemajuan studi, lewat hasil karya tulisan kita dapat melakukan upgread diri sebagai seorang pelajar. Seperti menulis sebuah jurnal, makalah, essay di sekolah atau perguruan tinggi.
3.Bisa menyebarkan ilmu pengetahuan kepada pembaca
Menulis juga dapat memberikan manfaat bagi pembaca, dengan seseorang menulis meraka bisa membagikan sebuah pengalaman, pengetahuan, tips dan cara yang mereka ketahui guna menyelesaikan suatu permasalahan. Dengan membaca hasil tulisan seseorang kita mendapatkan ilmu pengetahuan dan dengan menuliskan kembali kita dapat membagi ilmu pengetahuan tersebut.
4.Mendapat honorarium dari menulis
Mungkin kita tidak pernah berpikir bahwa kegiatan menulis dapat memberikan kita pundi-pundi rupiah. Seperti halnya menulis di media koran, majalah atau website sebagai seorang copywriting di media online yang marak dibicarakan di era ini. Terkadang kita bisa di bayar dengan dollar atau uang asing jika kita tekun dalam menjadi copywriter ini.
5.Menjadi penulis yang terkenal (memiliki branding sebagai penulis)
Tidak bisa kita pungkiri, siapa pun bisa menjadi penulis tidak melihat latar belakang atau seberapa tinggi tingkat pendidikan. Siapa sangka kita bisa terkenal nanti seperti penulis-penulis di Indonesia salah satunya Andrea Hirata, Tere Liye, Dewi Lestari yang merupakan seorang penulis novel, Pramoedya Ananta Toer seorang pengarang dan sejarawan dan masih banyak lagi para penulis Indonesia, dan mungkin kamu bisa jadi salah satunya.
Jadi menulis adalah hal yang menyenangkan, dengan menulis kita bisa mengenali siapa diri kita dan lebih paham apa yang ingin kita sampaikan. Selain dari banyak manfaat di atas, yang terpenting adalah kemauan untuk berani mencoba dan memulai.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H