Mohon tunggu...
sri kusrini
sri kusrini Mohon Tunggu... Guru - Guru

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Parenting

Pola Asuh Orangtua dalam Mendidik Anak di Era Digital

1 September 2022   12:46 Diperbarui: 1 September 2022   13:56 1524
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Orangtua saat ini dihadapkan dengan problematika yang terjadi dalam mendidik anak di tengah perkembangan digital yang begitu pesat. Hal ini menimbulkan berbagai kekhawatiran terhadap tumbuh kembang anak. Pokok permasalahan dalam mendidik anak saat ini adalah sulitnya menggugah motivasi peserta didik untuk sadar akan pentingnyabelajar, yang akan  menyebabkan merosotnya motivasi belajar anak adalah penggunaan smartphone yang tidak semestinya. Para siswa terlalu banyak menggunakan smartphone untuk mengakses sesuatu yang sebetulnya kurang bermanfaat seperti permainan game, hiburan dan media sosial. Motivasi belajar merupakan roda penggerak utama dalam hal diri seseorang untuk melakukan sesuatu termasuk dalam persoalan belajar.

Di era digital seperti sekarang ini, smartphone menjadi suatu konsumsi yang dinikmati oleh mayoritas orang dengan mudah termasuk anak-anak. Hal ini orang tua dituntut supaya lebih aktif dalam mengawasi anak agar penggunaan smartphone tidak berlebihan. Intensitas  dalam sebuah keluarga dapat dilihat dari hal ini  termasuk orang tua  dan anak. Sebetulnya ada banyak permasalahan  dalam mendidik anak  di era digital seperti ini, namun persoalannya yang paling mencolok  adalah yang berkaitan dengan  motovasi  siswa  karena terhalang godaan smartphone. 

Mendidik anak ditengah zaman seperti sekarang ini menjadi  satu hal yang sulit untuk dilakukan secara makasimal  karena berpengaruh yang datang seiring  perkembangan zaman. Dimana pada era ini banyak anak - anak yang memiliki perilaku ketergantungan  tergadap perangkat digital  yang cukup riskan terhadap sisi negatif yang berimbas langsung pada karakteristik anak yang begitu tampak di laman media sosial  seperti facebook, twitter, instagram,dll. Dalam dunia pendidikan, pola pendidikan etika amat penting perannya untuk membentengi anak - anak dari sisi negatif permasalahan media digital  yang bisa diterapkan  pada lingkungan pendidikan  itu sendiri, keluarga maupun masyarakat. 

Dengan begitu orang tua tetap memiliki peran penting dalam proses pendidikan mereka karena orang tua yang paling utama bagi anak. Orang tualah yang mengajarkan banyak hal  kepada anak dari setiap  tahapan terutama  pada masa golden age, ini yang menjadi tugas orang tua khususnya terkait dengan  banyaknya permasalahan  yang muncul ditengah tumbuh kembangnya anak - anak mereka terutama  yang disebabkan oleh perangkat  digital saat ini. Namun ada pendapat lain bahwa cara asuh orang tua saat ini hendaknya  mengikuti perkembangan zaman yang ada.  Teknologi digital begitu canggih mampu memberikan  beberapa pola seperti otoriter , demokratis dan permisif  supaya lebih terkendali. Isnianita mengatakan  pendidikan anak   dalam keluarga diera digital membutuhkan upaya yang lebih ekstra  jika dibandingkan dengan zaman - zaman  sebelumnya. 

Beberapa tahapan yang harus dilakukan  oleh orang tua dan anak dalam mempertahankan pola asuh  yang baik diera digital seperti ini, antara lain:

a)  Tanggung jawab secara penuh

b) Kedekatan emosional

c) Tujuan pendidikan yang jelas

d)  Menjaga komunikasi dengan baik

e)  Mengajarkan agama

f) Persiapkan anak masuk diera  digital

Generasi memiliki karakteristik yang berbeda - beda karena hal tersebut ditentukan  dengan kondisi  demografis  saat ini.  Maka peran otang tua  untuk menghalau  berbagai   permasalahan  negatif  yang muncul di era anak  itu  tumbuh tentu saja  sangat diperlukan  termasuk diera  digital  saat ini. Menurut saya hal yang paling penting adalah orang tua selaku pendidik utama dalam keluarga memahami  pengetahuan yang ada untuk meminimalisir  dampak negatif  dari era digital  terhadap anak - anak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun