Ketika ingin melakukan investasi, hal pertama yang dipikirkan adalah modalnya dari mana. Tentu saja hal yang terpikirkan pertama adalah gaji. Tapi yang jadi pertanyaan adalah bagaimana jika gaji yang didapatkan tidak terlalu besar? Katakanlah hanya satu juta rupiah, apakah masih bisa berinvestasi?
Dengan hanya satu juta rasa-rasanya sulit, tapi sebenarnya jumlah ini tetap bisa untuk berinvestasi. Percaya atau tidak, saat ini sudah banyak platform yang menyediakan layanan investasi murah dengan berbagai macam bentuk.Â
Misalnya untuk membeli emas online, bisa dengan Gojek salah satunya. Cara membelinya hanya semudah top up Gopay saja, kita sudah bisa membeli emas dengan jumlah sesuai kemampuan.
Pasalnya kita bisa beli emas digital mulai dari 0,01 gram seharga kurang lebih Rp10 ribu bahkan di bawahnya. Dengan fakta ini, tentu saja seseorang dengan gaji satu juta per bulannya tetap bisa berinvestasi.
Mungkin jumlahnya sedikit, tapi jika konsisten maka jumlahnya akan banyak juga. Apalagi emas itu nilainya bisa bertahan lama, bahkan mampu melawan inflasi. Katakanlah dalam sebulan sekali kita membeli 0,2 gram emas, maka dalam 5-10 tahun tentu jumlahnya akan banyak juga dengan nilai yang sesuai dengan saat itu.
Sebenarnya tak hanya emas, investasi murah bisa juga dengan membeli reksadana yang harganya juga murah meriah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H