Hadirnya WhatsApp Business Search pada WhatsApp merupakan salah satu peluang untuk bisnis agar lebih mudah dijangkau atau dihubungi oleh customer.
Namun, bagaimana dengan bisnis berskala kecil dan menengah atau yang biasa kita sebut UMKM? Apakah mereka bisa dicari melalui fitur terbaru WhatsApp ini?
Jawabannya sendiri bisa tentunya, jika UMKM tersebut memenuhi syarat yang harus dimiliki untuk bisa dicari melalui fitur WhatsApp Business Search ini loh.
Selain itu, UMKM tersebut juga wajib menggunakan platform WhatsApp Business Platform sebagai salah satu syaratnya.
Nah, untuk lebih lanjut berikut ini akan dijelaskan apa saja syarat yang harus dipenuhi bisnis agar bisa dicari melalui fitur WhatsApp Business Search. Yuk simak!
Menggunakan WhatsApp Business Platform
Seperti yang sudah disebutkan di atas, untuk bisnis yang ingin dapat dicari melalui WhatsApp Business Search harus menggunakan WhatsApp Business Platform sebagai platform komunikasi mereka.
Tentunya bisnis tidak bisa menggunakan WhatsApp Business biasa yang bisa didapatkan secara gratis melalui play store karena memiliki fitur yang berbeda yah.
WhatsApp Business Platform sebagai platform komunikasi enterprise yang disediakan WhatsApp sendiri memang disediakan cukup banyak fitur dan kelebihan yah.
Sehingga tidak heran juga jika untuk bisa dicari melalui WhatsApp Business Search bisnis harus menggunakan WhatsApp Business Platform.