Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Janggalnya Aturan AFF "Soal Head to Head" di Piala AFF U-19

11 Juli 2022   02:27 Diperbarui: 11 Juli 2022   02:32 2618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad Timnas Indonesia U-19 saat lawan Filipina U-19. (Foto: ADITYA PRADANA PUTRA/via KOMPAS.COM)

Timnas Indonesia U-19 tersingkir dari Piala AFF U-19 2022 dengan cara yang menyakitkan. Janggalnya aturan dari Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) di kejuaraan Piala AFF U-19 jadi penyebabnya.

Simpang siur, soal aturan tim yang berhak lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 terjadi setelah Timnas U-19 hanya mampu bermain imbang saat melawan Thailand U-19 dengan skor 0-0. Hasil laga ini, berpotensi membuat persaingan di Grup A masih terbuka untuk menentukan dua tim yang berhak  lolos ke semifinal.

Indonesia, Vietnam dan Thailand bisa saja sama-sama mengumpulkan 11 poin di dua laga sisa. Dengan asumsi Indonesia mengalahkan Filipina U-19 dan Myanmar U-19. Sementara Vietnam dan Thailand berhasil mengalahkan lawan-lawannya, serta kedua tim bermain imbang saat berhadapan dilaga terakhir penyisihan grup.

Awalnya beberapa media olahraga Indonesia dan akun media sosial di Indonesia menyebutkan bahwa jika ada dua tim atau lebih yang mengkoleksi poin sama, maka penentuan dua tim teratas yang berhak melaju ke semifinal ditentukan berdasarkan selisih gol.

Jika penentuannya berdasarkan aturan ini, maka skuad asuhan Shin Tae-yong (STY) mempunyai kans cukup besar untuk lolos ke Semifinal.

Namun, kemudian tiba-tiba ada pemberitaan dari salah satu media Vietnam, bahwa Timnas U-19 berpotensi tersingkir dari penyisihan grup, meski menang atas Myanmar U-19. Hal ini disebabkan karena adanya regulasi dari AFF yang bisa merugikan Timnas U-19.

Media Vietnam menyebutkan, jika ada dua tim atau lebih mengoleksi jumlah poin yang sama, maka penentuan tim yang berhak melaju ke semifinal berdasarkan sistem head to head.

Media Vietnam, Zing News menambahkan, Vietnam U-19 dan Thailand U-19 cukup bermain dengan skor imbang 1-1 atau 2-2 dan seterusnya, maka itu sudah cukup membuat Indonesia tersingkir.

Jika penentuan berdasarkan head to head, maka posisi Timnas U-19 dalam situasi gawat dan mengkhawatirkan, karena laga Vietnam U-19 dan Thailand U-19 bisa saja berakhir dengan skenario terburuk bagi Timnas Indonesia U-19 (berakhir dengan skor 1-1, 2-2 dan seterusnya).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun