Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Mungkinkah Ada Potensi Main Mata di Laga Yordania Vs Kuwait

14 Juni 2022   23:28 Diperbarui: 14 Juni 2022   23:39 545
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain Timnas Yordania. (Foto: jfa.jo)

2. Yordania

Yordania di posisi aman, hanya butuh hasil seri atas Kuwait, maka tim asuhan Adnan Ahmad akan lolos ke Piala Asia 2023. Bahkan ada skenario buruk bagi Timnas Indonesia, jika Yordania main mata dengan Kuwait, misal hanya kalah 1-2, 2-3, 3-4, 4-5, dst., Yordania masih aman dan tetap lolos ke Piala Asia 2023.

Tetapi pertanyaannya, apakah Yordania mau mencederai semangat "Fair Play" yang selalu dikampanyekan FIFA sebelum pertandingan dimulai. Jika sampai Yordania kalah dengan skor yang mencurigakan, siap-siap saja akan banyak tamu yang "berkunjung". AFC juga patut mencurigai dan melakukan Investigasi, jika ada skor aneh dilaga Yordania lawan Kuwait.  

3. Indonesia

Hasil kemenangan Palestina atas Filipina, sebenarnya yang merasa diuntungkan adalah Indonesia, Malaysia dan Turkmenistan. Malaysia lolos dari lubang jarum, karena Bahrain tetap bermain serius dan berhasil kalahkan Turkmenistan dilaga sebelumnya. Sehingga Malaysia hanya butuh hasil kemenangan saat bertemu Bangladesh.

Harapan ini yang juga diinginkan oleh pecinta sepakbola tanah air. Dimana Yordania vs Kuwait bermain lebih dulu, sehingga Yordania diharapkan bermain serius seperti apa yang ditampilkan Bahrain. Jika Yordania meraih hasil kemenangan atau minimal hasil seri, maka Indonesia cukup meraih kemenangan atas Nepal dilaga terakhir agar lolos ke Piala Asia 2023.

Kans Indonesia mengalahkan Nepal sangat terbuka, karena secara kualitas, tim asuhan Shin Tae-yong kelasnya lebih baik dan di atas Nepal.

4. Kuwait

Kuwait sebenarnya ada di posisi terjepit, karena dilaga terakhir harus berhadapan dengan lawan yang lebih kuat, yaitu Yordania. Namun, Kuwait diuntungakan karena bertindak sebagai tuan rumah dan mempunyai potensi main mata dengan Yordania, karena sesama Negara Asia Barat.

Kans Kuwait masih terbuka untuk lolos meski agak berat, karena Kuwait harus memenangi laga dan mencetak lebih dari satu gol untuk lolos ke Piala Asia 2023. Dengan kualitas yang dimiliki Yordania dan kesulitannya Kuwait saat membobol gawang Indonesia, seharusnya Kuwait tidak bisa memenangi laga lawan Yordania.

Mudah-mudahan Yordania tampil serius seperti apa yang ditampilkan Bahrain, saat mengalahkan Turkmenistan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun