Mohon tunggu...
umi solikhatun
umi solikhatun Mohon Tunggu... -

Jadilah yang terbaik untuk diri sendiri dan orang terdekat kita!...

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Harmoni dalam Lagu

29 Desember 2010   13:28 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:14 913
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Harmoni atau ilmu harmoni adalah ilmu untuk menyusun dan menyambung akor-akor.

Harmoni juga dapat berarti paduan nada, yaitu: paduan bunyi atau nyanyian atau permainan musik yang menggunakan 2 nada atau lebih yang berbeda tinggi nadanya dan dibunyikan secara serentak.

Akor

Akor adalah susunan nada yang terdiri dari tiga nada atau lebih yang dibunyikan secara bersama-sama.

Nada akan menjadi semakin indah dan bermakna jika menjadi suatu susunan yang selaras dan harmoni.

Tekstur

Musik dapat kita nikmati dalam berbagai bentuk sajian, seperti: dengan menonjolkan unsure melodi, irama atau penonjolan alat music, misalnya: permainan melodi gitar, bas, biola, piano dsb.

Tekstur adalah suatu bentuk jaringan yang berupa penggabungan unsur-unsur musik melodi dan harmoni yang menghasilkan mutu suara.

Paduan Suara

Macam paduan suara

Penyajian musik dapat dibedakan menjadi 2, yaitu:

a.Vokal, yaitu memakai pita suara di dalam mulut kita sebagai sumber suara. Cara ini disebut bernyanyi.

b.Instrumental, yaitu memakai alat musik atau instrumen sebagai penghasil suara.

Adapun macam paduan suara, yaitu:

c.Paduan kecil; contoh: duet, trio

d.Grup vocal; biasanya mengusahakan sendiri pengelolaan lagu dan iringannya sedapat mungkin tanpa bantuan dari luar. Grup ini tidak perlu dirigen.

e.Paduan suara; memerlukan dirigen, untuk memperoleh kepaduan dalam penyajian lagu. Paduan ini akan efektif bila terdiri dari 25-40 orang, sebab bila terlalu sedikit tanpa dirigen sudah cukup padu, sedang jika terlalu banyak dirigen mengalami kesulitan untuk pendekatan dengan penyanyi. Paduan suara jenis ini, untuk anak-anak jalur suara dibagi menjadi: suara tinggi dan suara rendah atau suara I, II, dan III.

f.Paduan besar; biasanya melibatkan ratusan atau ribuan orang tetapi masih dipimpin oleh seorang dirigen, hanya saja dalam latihan ditangani oleh beberapa dirigen pembantu.

Jenis Dan Komposisi Paduan Suara

Keempat jenis suara manusia sopran, alto, tenor, dan basdapat dipadukan dalam bermacam-macam kombinasi.

a.Koor wanita terjadi jika hanya mempergunakan suara S atau A, kesannya ringan, lincah, dan murni

b.Koor pria kesannya kuat, jantan, muadah kasar, berat dan lamban.

c.Koor campuran menggabungkan suara pria dan wanita, jenis ini paling sempurna karena wilayah suara dapat dipakai cukup luas.

Harmoni Dua Suara

Dalam praktek sehari-hari sering kita jumpai suatu lagu yang dinyanyikan dalam dua suara oleh dua orang (duet) atau lebih (paduan suara).

Langkah-Langkah Menyusun Aransemen Paduan Suara

1.Nyanyikan lagu serta syair dan carilah kesan mana diungkapkan di dalam nada atau kata. Suatu ajakan, renungan pribadi, cerita, syukur, sedih, gembira.

2.Nyanyikan lagu dan perhatikan; lagu mana yang cocok, kessatuan hitungan, penggalasetengah kalimat, nada paling rendah, paling tinggi.

3.Cari kadens mana yang mengakhiri penggalan-penggalan tadi, tulis kadens yang dipakai untuk menutup potongan lagu.

4.Cari akor untuk setiap kesatuan hitungan (untuk 4/4 pada hitungan 1 dan 3 bila temponya sedang; 1,2,3,4 untuk tempo yang lambat.

5.Buatlah suara bas atau suara bawah; dengan memperhatikan akornya.

6.Sesudah bas dan melodi ada keseimbangan, maka baru dimulai menyusun suara A dan T dengan cara mengarang, menambah nada hingga akor menjadi lengkap.

7.Manfaatkan motif melodi dan dan irama untuk suara lainnya.

8.Arah lagu jangan sampai simpang siur.

9.Bila sopran naik, sebaiknya gunakan susunan luas, kecuali puncak lagu semua jalur diharapkan agak tinggi.

10.Suara T dapat bersimpang siur dengan A T menentukan dengung.

BENTUK/STRUKTUR LAGU DAN EKSPRESI



Bentuk/struktur lagu adalah susunan serta hubungan antara unsur musik dalam susunan serta hubungan unsur-unsur musik dalam suatu lagu sehingga menghasilkan suatu komposisi atau lagu yang bermakna.

Komposisi adalah mencipta lagu (Atan Hamdju, 1989).

Untuk memahami struktur lagu dapat diperbandingkan dengan struktur kalimat dalam bahasa yaitu:

-Hurus=not

-Kata=motif

-Frase=frase

-Kalimat=kalimat musik

-Bait=alinea

-Lagu=karya; misal puisi

Unsur-Unsur Struktur Lagu

Lagu sederhana biasanya terdiri dari 1 bait dan banyaknya lagu terdiri dari beberapa bait, dari bait terdiri dari beberapa kalimat,kalimat terbentuk dari frase, frase terbentuk dari motif, dan motif tersusun dari not.

1.Motif

Motifberarti suatu bentuk pola irama dan melodi yang pendek tetapi mempunyai arti.

2.Frase

Frase ialah bagian dari kalimat musik seperti bagian kalimat dalam bahasa.

3.Kalimat musik

Kalimat adalah bagian dari lagu yang biasanya terdiri dari 4-8 birama.

4.Fungsi frase

Frase berfungsi sebagai tempat mengambil nafas tanpa menghilangkan makna lagu.

5.Hubungan frase

Frase dengan motif atau kalimat saling berhubungan dalam bentuk repetisi, variasi, dan sekuen.

Repetisi yaitu pengulangan bagian yang sama ke bagian selanjutnya.

Variasi yaitu bentuk pengulangan yang hampir sama, karena ada perubahan.

Sekuen yaitu pengulangan garis melodi yang sejajar, diatas atau dibawah melodi.

Ekspresi

Ekspresi yaitu ungkapan pikiran dan perasaan yang mencakup semua nuansa tempo, dinamik dan warna nada dari unsur-unsur pokok music dalam pengelompokan, frase yang diwujudkan oleh seniman musik atau atau penyanyi.

Unsur ekspresi terdiri dari:

-Tempo

Tempo adalah kecepatan lagu dan perubahan kecepatan lagu.

Jenis tempo:

ØTempo untuk pernyataan lambat

Meliputi: lambat sekali, lambat, dan kurang lambat

ØTempo untuk pernyataan sedang

Meliputi: sedang lambat, sedang, dan sedang cepat

ØPernyataan cepat

Meliputi: kurang cepat, cepat, dan cepat sekali

Dinamik

Dinamik adalah tanda untuk menyajikan tingkat volume suara atau keras lunaknya serta perubahan keras lunaknya.

Warna nada

Warna nada adalah ciri khas bunyi yang terdengar bermacam-macam, yang dihasilkan oleh bahan sumber bunyi yag berbeda-beda dan dihasilkan oleh cara memproduksi nada yang bermacam-macam pula.



Macam alat musik

Alat musik dapat dikelompokkan menjadi 6 kelompok bedasar bunyi yaitu:

1).Suara manusia

Suara manusia yang bergetar adalah selaput suara di dalam saluran pernafasan yang digetarkan oleh udara dari paru-paru, diperkeras oleh rongga resonator (dada, kepala, hidung, mulut, dsb)

Kelompok suara manusia dibedakan atas:

a)Jenis suara tinggi

- sopran (wanita)

- tenor (pria)

b)Jenis suara sedang

- mesosopran (wanita)

- bariton (pria)

c)Jenis suara rendah

-alto

2).Alat musik berdawai

Alat ini yang bergetar adalah dawainya jika digesek atau dipetik, suara kemudian diperluas oleh kotak resonator, yaitu kotak tempat dawai itu direntangkan. Alat musik ini antara lain: gitar, biola,bas, kecapi dll

3).Alat tiup logam

Alat ini menghasilkan bunyi melalui hasil dari tegangan bibir yang ditiup atau digetarkan, diperkeras oleh badan itu sendiri. Alat musik ini antara lain: terompet

4).Alat musik tiap kayu

Alat musik ini memproduksi suara melaui getaran yang dihasilkan dari udara yang berada di dalam rongga/ lidah-lidah yang dipasang di tempat meniupnya. Alat musik ini antara lain: suling

5).Alat musik perkusi

Cara membunyikan alat ini ada yang dipukul dan ada yang digosok. Alat musik ini antara lain: timfani, perkusi tak bernada (bas drum, gendering, tamburin dll)

6).Alat musik keyboard

Alat musik ini adalah alat musik yang mempunyai bilahan tempat membunyikannya. Alat musik ini antara lain: piano, pianika

Jadi, dalam penyusunan syair lagu harus memperhatikan struktur lagu, termasuk alat musik dan music yang mengiringi agar lagu yang dihasilkan bisa selaras, serasi dan indah. Setelah tersusun sebuah lagu, diciptakanlah sebuah ekspresi yang mengiringi lagu tersebut agar lagu tidak terlihat datar, hanya sebuah suara yang dapat dinikmati tetapi juga ungkapan perasaan yang mengiringi lagu tersebut dapat dimunculkan. Sehingga masyarakat tertarik untuk menikmati sebuah lagu tersebut serta ekspresinya.

Semoga Berkenan!...

Terimakasih.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun