Mohon tunggu...
Sultoni
Sultoni Mohon Tunggu... Freelancer - Pengamat Politik dan Kebijakan Publik AMATIRAN yang Suka Bola dan Traveling

Penulis lepas yang memiliki ketertarikan pada isu-isu sosial politik, kebijakan publik, bola dan traveling

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Datangkan Argentina ke Indonesia, PSSI Serius Bangun Sepak Bola Indonesia

25 Mei 2023   17:21 Diperbarui: 25 Mei 2023   17:27 305
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Juara Piala Dunia 2022 Argentina dipastikan akan datang ke Indonesia dalam rangka FIFA matchday tour Asia. Foto: Fajar.co.id

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir akhirnya secara resmi mengumumkan ke publik bahwa juara Piala Dunia 2022 Argentina akan melakukan pertandingan persahabatan melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada tanggal 19 Juni 2023.

Kepastian kunjungan Messi Cs ke Indonesia dalam rangka FIFA matchday tour Asia tersebut diumumkan langsung oleh Erick Thohir melalui siaran YouTube resmi PSSI pada Rabu (24/5/2023) pukul 14.00 WIB.

Erick menyebut bahwa kepastian Argentina datang ke Indonesia pada tanggal 19 Juni 2023 mendatang didapatkan PSSI setelah resmi mengantongi surat izin dari FIFA dan AFC. 

Selain itu Erick juga menyebut bahwa saat ini perwakilan dari PSSI nya Argentina, AFA juga telah berada di Indonesia untuk mengecek secara langsung kesiapan Stadion GBK yang akan menjadi tempat bagi Timnas Indonesia menjamu Argentina.

Sebelumnya federasi sepak bola Argentina, AFA juga diketahui sudah terlebih dahulu mengonfirmasi kepastian pertandingan Indonesia vs Argentina melalui akun resmi Twitter mereka.

Melalui akun Twitter resmi AFA, Timnas Argentina telah merilis jadwal pertandingan melawan Australia dan Indonesia pada rangkaian FIFA Matchday bulan Juni 2023.

Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) mengumumkan tim Tango akan menjalani tour Asia ke China dan Indonesia lewat media sosial serta laman resmi federasi mereka.

Duel Argentina vs Australia direncanakan berlangsung di Beijing, China, pada 15 Juni 2023. Setelah itu, Argentina akan melawan timnas Indonesia pada 19 Juni 2023 di Jakarta. 

Kabar gembira yang datang dari PSSI tersebut pun langsung disambut antusias oleh seluruh penggemar olahraga sepak bola di Indonesia, termasuk juga para punggawa Timnas Indonesia yang akan melakukan duel melawan Lionel Messi Cs di SUGBK.

Sebab adalah sebuah kesempatan langka bagi para penggemar sepak bola Indonesia untuk bisa menyaksikan gocekan maut Messi Cs secara langsung di Stadion Utama GBK Jakarta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun