Mohon tunggu...
Sultoni
Sultoni Mohon Tunggu... Freelancer - Pengamat Politik dan Kebijakan Publik AMATIRAN yang Suka Bola dan Traveling

Penulis lepas yang memiliki ketertarikan pada isu-isu sosial politik, kebijakan publik, bola dan traveling

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Indonesia "Juara Umum" SEA Games 2023 dan Momentum Kebangkitan Sepak Bola Indonesia

17 Mei 2023   13:07 Diperbarui: 17 Mei 2023   13:15 690
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perhelatan ajang olah raga dua tahunan se-Asia Tenggara atau SEA Games tahun 2023 yang saat ini sedang berlangsung di Kamboja memang baru hari ini akan selesai.

Namun meskipun acara seremonial penutupan SEA Games 2023 baru akan dilakukan nanti malam, Indonesia saat ini sudah memastikan dirinya meraih "juara umum" dalam gelaran olah raga terakbar se-Asia Tenggara tersebut.

Yah, Indonesia memastikan diri sebagai peraih "juara umum" SEA Games 2023 setelah berhasil merebut medali emas di cabang sepak bola putra pada partai final melawan tim tangguh langganan peraih medali emas sepak bola putra SEA Games, Thailand tadi malam (16/5/2023) di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja.

Loh kok bisa Indonesia jadi "juara umum" SEA Games 2023, kan Indonesia dipastikan hanya bisa finish di posisi ketiga klasemen perolehan medali SEA Games 2023 dengan torehan 86 emas, 81 perak, dan 109 perunggu dibawah Vietnam dan Thailand?

Jawabannya tentu saja bisa. Sebab, dari sekian banyak cabang olah raga yang diperlombakan di ajang SEA Games, cabang sepak bola putra adalah cabang olah raga yang paling bergengsi dan prestisius dibandingkan dengan cabang-cabang olah raga yang lainnya.

Oleh karena itu menurut hemat penulis (dan saya yakin banyak pembaca yang juga sepakat dengan penulis), bahwa negara yang berhasil memeperoleh medali emas di cabang olah raga sepak bola putra maka mereka layak disebut sebagai "juara umum" SEA Games yang sesungguhnya.

Jadi, gak masalah meskipun Indonesia hanya mampu finish di urutan ketiga dalam perolehan medali SEA Games 2023, toh kita sudah puas dan bangga karena telah berhasil merebut medali emas dicabang sepak bola putra.

Apalagi medali emas yang berhasil diraih oleh Pratama Arkhan dkk tersebut adalah medali emas dari cabang sepak bola putra pertama setelah penantian panjang selama 32 tahun lamanya.

Istimewanya lagi, dalam perebutan medali emas cabang sepak bola putra di partai final SEA Games 2023 tersebut Indonesia berhasil mempermalukan sekaligus menghentikan hegemoni tim gajah perang Thailand di cabang sepak bola putra dengan skor telak 5-2 dalam sebuah duel bersejarah yang penuh dengan drama dan hujan kartu dari wasit yang memimpin pertandingan.

Partai final SEA Games 2023 antara Indonesia versus Thailand itu akan dikenang dan dicatat oleh sejarah sepak bola Indonesia dan dunia dengan tinta emas sebagi sebuah laga paling gila dan ekstrem karena harus berlangsung selama 120 menit dan diwarnai dengan banyak drama serta hujan kartu merah dan kuning dari wasit yang tentunya sangat menguras energi dan emosi dari para pemain dan penonton.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun