SMA Muhammadiyah 4 Lamongan -- Progam Studi S1 Farmasi Universitas Muhammadiyah Lamongan (UMLA) mendorong mahasiswanya mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi melalui program penyuluhan (Pengabdian Masyarakat) dalam kurikulumnya. Sasaran dari penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan remaja tentang swamedikasi flu dan batuk yang rasional. (06 Februari 2024).
Penyuluhan diikuti oleh puluhan siswa-siswi kelas XII MIA dan IIS dan didampingi oleh Bapak Didik Puji Wahyono, S.Si., M.Pd. (Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 4 Lamongan). Kepala sekolah menyampaikan pentingnya penyuluhan kepada siswa-siswinya, "Meningkatkan pengetahuan remaja tentang swamedikasi flu dan batuk yang rasional."
Penyuluhan berlangsung interaktif dengan antusiasme siswa-siswi SMA Muhammadiyah 4 Lamongan. Tak berhenti di penjelasan teori, mahasiswa farmasi juga memberikan paparan agar lebih mudah dipahami dan harapannya dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari. Di akhir penyuluhan, mahasiswa farmasi memberikan reward kepada siswa-siswi teraktif.
"Harapan dengan dilakukannya sosialisasi (Pengabdian Masyarakat) adalah siswa siswi SMA Muhammadiyah 4 Lamongan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang flu dan batuk yang biasanya dapat kita jumpai, diantaranya gejala influenza gejala batuk kering dan batuk basah serta obat yang obat yang direkomendasikan selain itu semoga dengan adanya sosialisasi ini siswa-siswi dapat mengimplementasikan dengan baik mengenai kesehatan dilingkungan sekitar kita," imbuhnya Apt. Dwi Asih, S.Farm (Apoteker).
Penulis. Selamet Priyanto
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H