Langkah Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga menjadi angin segar bagi kontingen Indonesia. Pasalnya, Indonesia kehilangan beberapa andalannya yang terjegal di babak gugur.
Kini, Greysia/Apriyani akan menjadi harapan emas bagi Indonesia, di samping pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Tapi Greysia/Apriyani enggan jemawa. Mereka berusaha meredam euforia. Mereka tak mau terlena.
Pasangan ini harus waspada menghadapi Lee Sohee/Shin Seungchan dari Korea di semifinal, Sabtu 31 Juli 2021.
Sejak datang ke Jepang, mereka hanya berpikir ingin tampil terbaik dan maksimal. Tidak pernah terbayang harus menjadi ganda putri pertama yang lolos semifinal Olimpiade atau mendapat medali Olimpiade.
Mereka tidak mau terbawa suasana yang pada akhirnya bisa menjadi bumerang bagi penampilannya di lapangan. Fokus...fokus...fokus...begitu prinsipnya.
Greysia/Apriyani membuang pikiran seperti. Mereka tidak terlena dan tetap fokus pada pertandingan selanjutnya. Masih ada dua langkah yang harus dilalui untuk bisa berdiri di podium terhormat.
Maju terus Greysia/Apriyani!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H