Peringatan Hari Buruh Internasional, bukan hanya sekadar libur semata, tetapi juga merupakan momen penting untuk merefleksikan hak-hak pekerja, memperingati perjuangan gerakan buruh, dan menyoroti isu-isu terkini dalam dunia ketenagakerjaan.
Tujuan dari peringatan Hari Buruh ini adalah untuk menghargai dan menghormati jasa para kelompok buruh atas pengabdiannya dan perjuangannya dalam melakukan kewajibannya, yaitu memajukan perusahaan dengan baik. Buruh dan pekerja merupakan salah satu elemen terpenting dalam kesuksesan suatu perusahaan, dan tanpa dedikasi buruh, perusahaan tidak mungkin mengalami kemajuan dan perkembangan. Peringatan Hari Buruh juga berfungsi sebagai momentum kebersamaan antara pengusaha, pekerja, dan pemerintah untuk saling mengkomunikasikan sebuah usaha untuk mewujudkan suatu tempat yang nyaman dan fleksibel bagi para buruh, sehingga dapat menciptakan sebuah hubungan antar pelaku industrial yang harmonis dan bisa memberikan dampak positif dalam dunia kerja. Dengan demikian, kesejahteraan para pekerja dan buruh pun bisa tercipta dengan baik dan semakin meningkat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI