Mohon tunggu...
PLP Integratif 12
PLP Integratif 12 Mohon Tunggu... mahasiswa

topik konten favorit: pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa UIN SMH Banten Sukseskan Event Festival Kemerdekaan di MTsN 1 Serang

12 Oktober 2024   12:20 Diperbarui: 12 Oktober 2024   12:22 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, mahasiswa Program Pengenalan Lembaga Pendidikan (PLP) Integratif UIN SMH Banten bersama Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MTs N 1 Serang mengadakan Lomba Festival Kemerdekaan yang melibatkan siswa dan guru pada Senin-selasa, 19-20 Agustus 2024.

Acara yang berlangsung di halaman MTs N 1 Serang ini dihadiri oleh ratusan peserta, termasuk siswa dari berbagai kelas serta para guru. Kegiatan dibuka dengan sambutan dari kepala sekolah, yang menyatakan bahwa peringatan kemerdekaan harus diisi dengan kegiatan positif yang dapat mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan semangat nasionalisme.

Festival ini menampilkan berbagai lomba seru, di antaranya lomba tarik tambang, balap karung, makan kerupuk, rebut kursi dan lomba menarik lainnya. Tak hanya siswa, para guru pun turut berpartisipasi dalam beberapa lomba, menambah keseruan acara. Penampilan seni dari siswa juga menjadi sorotan, menghibur para penonton yang antusias.

"Acara ini merupakan upaya untuk mempererat hubungan antara siswa dan guru, sekaligus menumbuhkan rasa cinta tanah air. Kami berharap semua peserta dapat menikmati momen ini dan menjadikannya pengalaman berharga," ujar salah satu mahasiswa dari UIN SMH Banten yang terlibat dalam panitia.

Kemeriahan acara tampak dari sorak-sorai peserta dan penonton yang saling mendukung. Dengan suksesnya kegiatan ini, panitia berencana untuk mengadakan lebih banyak festival di masa mendatang, sebagai bagian dari upaya untuk memperkaya pengalaman belajar dan memperkuat rasa persatuan di kalangan siswa dan guru.

Festival Kemerdekaan di MTs N 1 Serang diharapkan dapat menjadi tradisi tahunan yang tidak hanya memperingati kemerdekaan, tetapi juga memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kreativitas di lingkungan pendidikan.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun