Mohon tunggu...
Siti Swandari
Siti Swandari Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis lepas

terbuka, ingin bersahabat dengan siapapun dan dimana saja,with heartfelt wishes. gemini, universitair, suka baca, nulis , pemerhati masalah sosial dan ingin bumi ini tetap nyaman dan indah.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Tahu Gunting, yang Lekker khas Suroboyo

25 Februari 2014   17:21 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:29 255
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13932980511899417515

[caption id="attachment_313887" align="aligncenter" width="500" caption="Yang sedap siap santap. Gambar: enkoos.wordpress.com"][/caption]

Sudah empat hari hujan gak henti-hentinya turun, rintik sih, tapi terus menerus dari hari kehari.
Pastinya bikin perut merintih pengin ngemil, apa ya enaknya?

Lagi pula BMKG mengumumkan jika hujan akan terus turun sampai di perkirakan 2 hari mendatang, jadi harus siap-siap nih.

Maunya ngemil yang enggak berat, tapi enak dan gampang masaknya gak ribet.
Lihat-lihat ada tahu, petis, kentang dan beberapa sayur sisa bikin sup tadi pagi.

Kok tiba-tiba pengin bikin tahu gunting atau tahu tek, enak dimakan anget-anget, minum teh panas dan sambil memandangi titik hujan yang rintik lirih,…mmm, pasti nikmat.

Di Surabaya kudapan ini biasa disebut tahu gunting, karena pedagangnya biasanya kalau memotong tahunya pakai tusuk garpu dan di gunting dengan piawai, cres-cres-cres

Disebut juga tahu tek, karena jika menawarkan dagangannya, pedagangnya memukul-mukulkan sutil di penggorengannya sehingga berbunyi tek-tek-tek
Banyak di edarkan di seluruh jalan-jalan di Surabaya pada petang dan malam hari.

Eits, jangan ngiler, … pasti pengin juga ya, yuk kita bikin, sederhana kok dan resep saya ditanggung lekker poull deh.

Bikinnya juga gampang tidak sampai sejam, pasti sudah tersedia di meja dan kebul-kebul mengundang siap untuk di santap.

Ini bahannya dan cara bikinnya :

Bahan :

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun