Anggota Satpol PP Terluka
Aparat gabungan masih melakukan pembersihan puing-puing sisa bangunan yang dibongkar di kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat, hingga Rabu (26/6/2024) Saat kegiatan berlangsung, masih ada bangunan yang berdiri.
"Petugas melaksanakan kegiatan pembersihan dari DLH (Dinas Lingkungan Hidup) pakai alat berat juga. Dari situ di Gantole ternyata ada bangunan belum dibongkar, bangunan WC sewaan ada 3 sama kamar juga di situ," kata Kabid Tibum Satpol PP Kabupaten Bogor, Rhama Kodara, kepada wartawan, Rabu (26/6).
Peristiwa itu terjadi pada siang hari. Rhama mengatakan, saat itu, pemilik bangunan tidak terima. Pemilik bangunan tidak ingin dibongkar.
"Di situ si pemiliknya nggak terima, nggak mau dibongkar lagi. Kita mau ngeruk puingnya nggak terima. Akhirnya yang ngarahin backhoe PUPR disundul pakai kepala orang itu"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H