Mohon tunggu...
Siti Rofingah
Siti Rofingah Mohon Tunggu... Guru - Hamba Allah

Belajar, belajar lagi, belajar terus ~

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

GTK MTsN 3 Bantul Ikuti Doa Bersama Sukses ASPD 2024 & Syawalan Pokja 12 Imogiri

10 Mei 2024   05:50 Diperbarui: 10 Mei 2024   05:56 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
GTK MTsN 3 Bantul hadiri Doa Bersama Sukses ASPD 2024 & Syawalan Pokja 12 Imogiri (dok. Sulis)

Bantul (MTsN 3 Bantul) - Guru dan pegawai MTsN 3 Bantul ikuti Doa Bersama Sukses ASPD 2024 & Syawalan Pokja 12 Imogiri, Rabu (08/05/2024) bertempat di Gedung Balai Desa Imogiri. Turut hadir Abdul Halim Muslih (Bupati Kabupaten Bantul), Ahmad Shidqi (Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bantul), Titik Sunarti W. (Sekretaris Dinas Dikpora Kabupaten Bantul).

dok. pribadi
dok. pribadi

Kegiatan diikuti oleh GTK SMP/MTs se Pokja 12 Imogiri. Adapun rangkaian acara diawali dengan pembukaan, pembacaan kalam Ilahi, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, sambutan Ketua Pokja 12 Imogiri, ikrar syawalan, sambutan Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bantul yang diwakili oleh Sekdin Dikpora Kabupaten Bantul, hikmah syawalan oleh Kakankemenag Bantul, dilanjutkan amanat Bupati Bantul, terakhir penutup.

Sambutan Ketua Pokja 12 Imogiri (dok.pri)
Sambutan Ketua Pokja 12 Imogiri (dok.pri)

Ketua Pokja 12 Imogiri, Surahmanta mengawali sambutannya mewakili segenap pengurus Pokja 12 Imogiri mengucapkan selamat Idulfitri 1445 H, mohon maaf lahir dan batin. Selanjutnya, Surahmanta menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Pokja 12 Imogiri. Tahun ini merupakan tahun kedua proker ini dilaksanakan. "Atas doa restu Bapak/Ibu GTK, semoga siswa kita mendapatkan nilai yang terbaik", tutur Surahmanta.

Sambutan Sekdin Dikpora Kabupaten Bantul (dok.pribadi)
Sambutan Sekdin Dikpora Kabupaten Bantul (dok.pribadi)

Kemudian, Titik Sunarti W., Sekdin Dikpora Kabupaten Bantul dalam sambutannya mewakili Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bantul mengingatkan pentingnya kompetensi pedagogik pada era saat ini. "Guru benar-benar harus paham karakteristik peserta didik", tegas Titik. Mengingat mendidik anak generasi sekarang yang jauh lebih banyak tantangannya jika dibandingkan dengan generasi terdahulu. (rof)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun