Uniwara-kelompok kuliah kerja nyata (KKN) Universitas PGRI Wiranegara dibawah bimbingan dosen pendamping lapangan bu ilmiyatur rosyidah, kali ini kelompok kecil KKN kami bertempat di Desa Umbulan RT 03 RW 02 Kecamatan Winongan Kab. Pasuruan. Kurang lebih 30 hari mengabdi, kelompok kecil KKN kami mengusung sejulah program kerja (proker) utama. Diantaranya sosialisasi aplikasi belajar online kepada para pelajar yang mayoritas mengenyam pendidikan sederajat atas (SMA/SMK), sharing-sharing tentang keluhan belajar online dan solusinya, sosialisasi pentingnya pendidikan tinggi atau jenjang universitas kepada orang tua dan anaknya serta membantu jalannya proses beasiswa yang berlaku di Universitas PGRI Wiranegara.
Program kerja yang disusun kelompok 2 KKN Universitas PGRI Wiranegara menyasar pada bidang pendidikan dan sosial. Selain itu, target yang disasar kelompok KKN meliputi pelajar sekolah dan ibu-ibu PKK. “ini merupakan KKN tematik integratif periode juli-agustus tahun 2021. Dan kami mengusung tema Optimalisasi Aplikasi Belajar Online Sebagai Upaya Peningkatan Efektivitas Dan Efisiensi Belajar Di Masa Pandemi Covid-19 Desa Umbulan Kabupaten Pasuruan “ ujar Siti Nur Khamidah selaku mahasiswa KKN Desa Umbulan, Jumat (23/07/2021).
Ia mengatakan walau digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, masyarakat setempat dan pelajar sekolah tetap bersemangat untuk mengikuti sosialisasi dari awal hingga akhir. Dewi Maulidiyah selaku mahasiswa KKN menyampaikan para pelajar sekolah sangat antusias saat mengikuti sharing-sharing tentang keluhan belajar online dan solusinya, hal ini dibuktikan dengan banyaknya para pelajar yang bertanya mengenai pengalaman sulitnya belajar online di masa pandemi.
Mahasiswa yang terjun dalam kegiatan sosialisasi belajar online menerapkan pola 3M, yaitu mendidik, menarik, dan menyenangkan kepada para pelajar yang mengikuti sosialisasi tersebut. “kami ingin meningkatkan minat siswa-siswi untuk belajar di tengah masa pandemi Covid-19 dan sekaligus meringankan beban orang tua dalam proses pembelajaran dirumah.” Tambah Rizki Azzukhruf, Senin (26/07/2021).
Dan pada prgram kerja yang terakhir, kelompok kecil KKN Univrsitas PGRI Wiranegara melakukan sosialisasi pentingnya pendidikan tinggi dan membantu alur jalannya untuk meraih beasiswa KIP kuliah. Hal ini tentu mempermudah para orang tua yang berkeinginan untuk mensekolahkan putra putrinya ke jenjang perguruan tinggi. “alhamdulillah, kami merasa terbantu dengan adanya program beasiswa KIP kuliah yang dibantu oleh mahasiswa KKN Desa Umbulan” ujar bu Paini selaku warga Desa Umbulan. Senin (26/07/2021).
Karya pengabdian mahasiswa Universitas PGRI Wiranegara di Desa Umbulan RT 03 RW 02 Kecamatan Winongan Kab. Pasuruan mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya datang dari ketua RT setempat, Bapak Satuli yang melihat antusias para pelajar sekolah dan ibu-ibu PKK saat mengikuti sosialisasi. Selain itu mahasiswa KKN juga membagikan handsanitizer dan beberapa masker untuk warga setempat dan para pelajar sekolah untuk menangkal penyebaran Covid-19 di Desa Umbulan.
Bagi teman-teman yang ingin berkunjung ke laman uniwara bisa klik link dibawah ini ya...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H