Mohon tunggu...
Siti Maghfiroh
Siti Maghfiroh Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Saya adalah seorang guru muda di SD 3 Cranggang Dawe Kudus yang bercita-cita menjadi pribadi pribadi yang bermanfaat bagi sesama.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Akupintar.id: Platform Asyik untuk Asesmen Diagnostik

27 Juni 2024   10:15 Diperbarui: 28 Juni 2024   09:52 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Akupintar.id

Di era digital seperti sekarang, teknologi memainkan peran yang sangat penting dalam dunia pendidikan. Salah satu inovasi yang sangat popular untuk sekarang ini adalah penggunaan platform digital untuk asesmen atau penilaian. Pada kurikulum merdeka sekarang ini, salah satu asesmen yang menjadi ciri khasnya adalah asesmen diagnostic. Platform Akupintar.id hadir sebagai solusi yang efektif dan menyenangkan untuk menunjang pelaksanaan asesmen diagnostic terutama tentang gaya berlajar siswa.

Apa Itu Akupintar.id?

Apakah kalian sudah pernah mendengar tentang platform Akupintar.id?  Akupintar.id adalah salah satu platform edukasi yang dirancang khusus untuk membantu guru dan siswa dalam proses belajar mengajar. Platform ini menawarkan banyak sekali fitur yang bermanfaat guna menunjang suksenya proses pembelajaran, termasuk asesmen diagnostic. 

Asesmen diagnostik bertujuan untuk mengidentifikasi kompetensi, kekuatan dan kelemahan peserta didik, sehingga pembelajaran dapat dirancang sesuai dengan kompetensi dan kondisi peserta didik. Karena pada kondisi tertentu informasi terkait dengan latar belakang keluarga, kesiapan belajar (school readiness), motivasi belajar, bakat, minat, gaya belajar peserta didik, dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam merencanakan pembelajaran. Akupintar.id menjadi alat yang sangat berguna di dunia pendidikan dalam proses pembelajaran karena mempunyai fitur yang komprehensif dan userfriendly.

Mengapa Asesmen Diagnostik Penting?

Asesmen diagnostik adalah proses evaluasi awal yang dilakukan untuk mengumpulkan informasi tentang kemampuan, kebutuhan, dan karakteristik individu baik dari aspek kognitif maupun non kognitif. Hal Ini penting karena:

  • Untk mengidentifikasi capaian kompetensi siswa sehingga dapat menyesuaikan pembelajaran dengan kompetensi rata-rata siswa
  • Membantu guru mengetahui level kemampuan awal siswa sebelum memulai materi baru.
  • Memungkinkan guru memilih metode dan materi pembelajaran sesuai dengan kebutuhan individu siswa. Baik itu gaya belajar, karakter serta minat siswa

Fitur-Fitur Unggulan Akupintar.id

  • Kuis dan Tes Interaktif: Akupintar.id menyediakan berbagai kuis dan tes interaktif. Konten yang disediakan mencakup berbagai mata pelajaran dengan tingkat kesulitan yang berbeda. Sehingga sesuai untuk semua jenjang pendidikan. Selain itu juga terdapat Ruang diskusi bagi siswa dan pengajar untuk berinteraksi dan berpikir kritis.
  • Tes Bakat dan Minat: Platform ini memberikan analisis hasil yang mendalam tentang tes bakat minat yang meliputi tes gaya belajar, tes kepribadian, tes penjurusan, tes kemampuan, dan konseling pintar. Pada tes gaya belajar sangat membantu guru dalam melakukan tes diagnotik gaya belajar. Sehingga siswa dapat dikelompokkan berdasarkan gaya belajarnya baik itu visual, auditori ataupun kinestetik.
  • Umpan Balik Instan: Siswa dapat langsung menerima umpan balik setelah menyelesaikan kuis atau tes, sehingga mereka dapat segera mengetahui area yang perlu diperbaiki.
  • Laporan Kemajuan: Akupintar.id menyediakan laporan kemajuan yang terperinci untuk setiap siswa, memungkinkan guru dan orang tua untuk memantau perkembangan belajar secara berkala.

Keunggulan Akupintar.id

  • User-Friendly: Mudah digunakan membuat platform Akupintar.id dapat diakses oleh guru dan siswa dari berbagai usia dan latar belakang teknologi.
  • Aksesibilitas: Platform ini dapat diakses dari berbagai perangkat, baik itu komputer, tablet, maupun smartphone, sehingga pembelajaran dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja.
  • Interaktif dan Menyenangkan: Desain kuis dan tes yang interaktif membuat proses asesmen menjadi lebih menyenangkan bagi siswa.

Kesimpulan

Akupintar.id adalah solusi yang inovatif dan menyenangkan untuk asesmen diagnostik dalam pendidikan. Dengan fitur-fitur yang komprehensif dan mudah digunakan, platform ini membantu guru mengidentifikasi kebutuhan siswa secara efektif dan mempersonalisasi pembelajaran untuk hasil yang optimal. Di era digital ini, Akupintar.id menjadi alat yang sangat berguna untuk memastikan setiap siswa mendapatkan pendidikan terbaik yang sesuai dengan kemampuan, bakat, minat dan kebutuhan mereka.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun