Mohon tunggu...
Siti Fatimah
Siti Fatimah Mohon Tunggu... -

masih belajar nulis karena lebih senang baca... Blog: sitifatimah.tk

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Adakah Kompasianer yang Tahu Cara Menonaktifkan Hubungan Facebook dengan Twitter di Facebook?

24 Agustus 2010   07:29 Diperbarui: 26 Juni 2015   13:45 2293
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dear all member kompasianer,

begini ceritanya...

baru saja saya dikagetkan dengan update status facebook milik saya yang tidak ditulis oleh saya. Pada bagian status ada keterangan 'via twitter'. Saya sungguh kaget, siapa menulis status ini? Karena sudah lama saya menutup/men-delete account twitter saya.

Sempat terfikir mungkin ada orang lain yang menggunakan aplikasi di facebook, seolah-olah status itu dari twitter, padahal bukan dari twitter. Sebab baru-baru ini kakak saya mengajarkan saya cara mengupdate status sehingga kelihatan statusnya dikirim 'via blackberry' padahal sebenarnya tidak. Aplikasi tersebut juga bisa menambahkan keterangan di status FB kita jadi 'via nokia 3315', 'via telepon umum', 'via lubuk hati yang paling dalam', de el el.

Saya klik bagian akhir keterangan dari status tersebut,, TERNYATA... DAN TERNYATA....

Link tersebut menyambung ke link twitter seseorang. TERNYATA ada seseorang yang membuat nama akun twitter sama persis dengan nama akun twitter yang dulu pernah saya buat dan telah saya hapus. Dulu di twitter, saya pernah membuat koneksi antara twitter dan facebook. Jadi jika saya update status di twitter maka status saya di facebook juga berubah. Anehnya kenapa koneksi ini masih ada, padahal user untuk akun twitter tersebut sudah berubah.

PERTANYAANNYA:


Adakah kompasianer yang tau cara menonaktifkan hubungan Facebook dengan Twitter di Facebook?



Sebab saya tidak bisa menonaktifkannya di twitter, karena akun twitter tersebut bukan milik saya lagi.

Dan saya tidak bisa menghubungi orang tersebut, karena tidak ada fasilitas 'send message' di twitter.

Dan saya juga tidak punya twitter untuk menghubungi orang tersebut.

Thanks all.


nb:sepasaran itukah nama saya sampai ada yang membuat akun identik dengan yang saya buat,,, hiks..hiks...

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun