"Situasi dan kondisi ekonomi yang kian carut marut dan kompetisi yang semakin ketat, menjadi seorang usahawan tidaklah semudah membalikkan telapak tangan"
Setiap orang memiliki bakat dan kemampuan yang berbeda satu sama lain, dan setiap orang memiliki hobi serta keinginan yang juga berbeda satu sama lain.
Begitu pun dengan pilihan usaha yang hendak dijalankan, pastinya setiap orang memiliki cara tersendiri untuk membangun usahanya.
Usaha yang hendak kita mulai, pastinya membutuhkan perencanaan terlebih dahulu, sehingga harus ada langkah-langkah positif untuk bertindak membangun sebuah usaha.
Berhasil atau tidaknya sebuah usaha sangat bergantung pada diri kita sendiri, dan hampir semua orang memiliki mimpi besar untuk mewujudkan usahanya tersebut, meski melalui tahapan yang paling sederhana.
Merintis sebuah usaha memang harus dimulai dari diri kita sendiri, usaha apa yang hendak kita rintis ? Seperti apa konsepnya, dan bagaimana mewujudkan usaha itu bisa tumbuh dan berkembang ?
Pertanyaan-pertanyaan diatas memang mudah diucapkan, namun tidak mudah pula untuk diwujudkan, berikut 5 langkah tahapan yang perlu kita lalui untuk menjadi usahawan yang sukses.
Pertama : Niat Usaha dengan niat dan keyakinan yang bulatÂ
Sangatlah penting niat dalam diri kita dalam merintis dan menjalankan sebuah usaha, sebab tanpa didasari oleh kuatnya niat dalam diri, maka usaha itu terasa hambar.
Niat dan keyakinan yang sudah bulat dalam diri kita sangatlah besar pengaruhnya bagi usaha yang sedang dan akan dijalankan oleh diri kita.
Sehingga apabila kita berpikir untuk memulai usaha, maka niat dan keyakinan kita terlebih dahulu harus dibenahi, karena dengan dasar niat yang kuat, merintis dan menjalankan sebuah usaha akan terasa nikmat adanya.
Jika sudah didasari dengan niat dan keyakinan yang kuat didalam hati, maka sebuah usaha itu akan lebih mudah dijalankan, sehingga akan terbuka pintu-pintu keberhasilan yang akan membuat usaha yang kita rintis bisa berjalan dan berkembang dengan baik.
Kedua : Mampu melihat peluang dan Tantangan dalam berwirausaha
Ada banyak jenis pilihan usaha yang bisa kita kembangkan, sehingga kita bisa memilih usaha apa yang sesuai dengan minat, bakat serta kemampuan kita.
Dan pastinya setiap usaha yang dirintis akan menuia resiko yang tidak bisa diremehkan, sehingga penting bagi kita untuk memulai sebuah usaha dengan dasar niat dan keyakinan yang bulat.
Saat ini dalam dunia usaha kemampuan kita untuk berkompetisi sangatlah terbuka lebar, sebab perputaran dengan didorong kecanggihan tekhnologi sudah tidak terbatas lagi.
Ketiga : Persiapkan Modal yang dibutuhkanÂ
Dalam proses berwirausaha tidak hanya mendasari diri kita dengan Niat, keyakinan, serta adanya peluang yang dibarengi dengan tantangan.
Berwirausaha juga membutuhkan modal dan semangat yang kuat untuk menjamin ya, sehingga akses permodalan sangatlah penting untuk menumbuhkan dan mengembangkan sebuah usaha yang hendak kita inginkan.
Tidak hanya bermodal semangat didalam diri, namun juga modal financial sebagai bagian yang tak terpisahkan untuk berusaha.
Karena ada istilah yang menyatakan, orang akan menjadi cerdas ketika ada uang yang bisa dihitung, sementara profesor sekalipun akan terlihat bodoh, ketika tidak ada sama sekali uang yang hendak dihitung.
Maka sangatlah penting modal berupa financial untuk memulai dan menjalankan sebuah usaha yang hendak kita rintis dan Kita kembangkan.
Keempat : Fokus pada usaha yang sedang dirintis dan dikembangkan
Pentingnya fokus pada sebuah usaha yang hendak kita mulai, kita rintis dan kita jalankan, sehingga memulai dengan niat dan keyakinan yang besar, akan menjadikan sebuah usaha itu bisa berjalan dengan baik.
Memang tidak bisa kita pungkiri ada banyak resiko dan tantangan dalam berwirausaha, bahkan godaannya pun juga cukup banyak.
Fokus terhadap usaha yang kita kembangkan adalah bagian dari ikhtiar yang harus dilakukan, bahkan konsentrasi pada apa yang kita rintis menjadi sebuah kewajiban, sehingga pikiran dan hati kita tidak bias terhadap apa yang sedang kita usahakan dan kita jalankan.
Kelima : Memperbanyak Refrensi dari kisah dan perjalanan orang-orang yang sukses Berusaha
Banyak orang berwirausaha mulai dari titik nol hingga menjadi sukses, dan itu nyata secara faktual bisa kita baca dan kita pelajari kisah sukses mereka.
Sebagaimana Hairul Tanjung yang telah menerbitkan bukunya dengan judul "Si Anak Singkong" dimana perjalanan sang pengusaha sukses itu dimulai dari usaha kecil, dengan usaha yang gigih dan pantang menyerah, pada akhirnya membuahkan hasil, hingga usahanya menjadi badan yang corporate.
Selain Hairul Tanjung, masih cukup banyak sederet tokoh pengusaha yang populer, semisal Bob Sadino, yang telah merintis usahanya dengan niat dan keyakinan yang bulat hingga menjadi seorang milarder.
Para orang yang sukses itu menjadi refrensi bagi kita dalam menjalani sebuah proses usaha yang ada kecenderungan fluktuatif dalam perjalanannya.
Keenam : Cakap dalam proses pemasaranÂ
Setiap usaha yang kita jalankan, terutama yang berkaitan dengan enterpreneursip tentu marketing menjadi salah satu penunjang yang sangat vital.
Proses pemasaran ini bisa digerakkan baik secara langsung maupun tidak langsung, baik secara ofline maupun secara online.
Digitalisasi menjadi alat yang cukup ampuh, efektif dan efisien dalam proses mengembangkan sebuah usaha, sehingga usaha apa saja yang harus fokus atau Istiqomah menjalaninya, pastinya akan membuahkan hasil yang maksimal, sehingga bisa tumbuh dan berkembangÂ
Semisal usaha yang dirintis mulai dari hal yang paling kecil, dengan modal yang sedikit, memang membutuhkan proses yang fokus dan Istiqomah menjalaninya, seperti usaha yang sedang kami jalankan sepeti tutorial yang bisa anda klik disini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H