Mohon tunggu...
sita argyanti
sita argyanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Belum bekerja

Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pelatihan Pembuatan Tempat Sampah Pintar

29 Agustus 2024   02:39 Diperbarui: 29 Agustus 2024   03:04 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang yang dilakukan secara berkelompok oleh mahasiswa yang bertujuan untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi mahasiswa kepada masyarakat. Kegaiatan PMM ini menjadi wadah bagi para mahasiswa menyalurkan berbagai kegiatan positif pada masyakarat. Kegaiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa  (PMM)  ini adalah untuk mengaplikasikan hirilisasi hasil penelitian Universitas Muhammadiyah Malang.

              Adapun anggota kelompok terdiri dari 5 orang yaitu Muh. Dhuhril Luddin Al Farizy, Rafly Agung Haidar Jibran, Jayanti Sita Argyanti, Dinda Ayu Damayanti, Kyla Anadilareva, yang berasal dari program studi Teknik Elektro dan Psikologi serta dibimbing oleh Bapak Dana Marasetiya Utama, S.T., M.T. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).  

Kami menyadari akan kurangnya anak-anak Sekolah Dasar untuk menjaga kebersihan di lingkungan sekitar mereka terutama pada saat setelah mereka membeli makanan, mereka tidak membuang bungkus makanan pada tempat yang sudah disedikan oleh pihak sekolah sehingga mengakibatkan banyak sampah yang berserakan di sekitar lingkungan sekolah terutama sampah plastik.

Maka kami berinovasi menciptakan alat yang bisa membuat anak-anak tertarik untuk menjaga kebersihan dilingkungan sekitar mereka dengan cara membuang sampah pada tempatnya, kami mebuat alat yang dinamakan "Tempat Sampah Pintar" kami mendesain tempat sampah dengan sebagus mungkin sehinga membuat anak-anak tertarik.

Dengan memperpadukan tempat sampah dipasaran dengan dilengkapi beberapa komponen elektronik seperti microcontroller ESP32 yang sudah dilengkapi dengan Bluthoot dan Wi-fi dalam satu modul dan dijual dengan harga yang relative lebih murah sehingga membuatnya lebih unggul dari microcontroller lainnya, kami juga menggunakan servo Emax Es08D yang mana dengan gearnya bisa diberikan beban hingga 1 kilogram, dan tidak lupa dengan komonen Sensor Ultrasonic yang berfungsi sebagai pengirim perintah ke ESP32 yang sudah dilengkapi dengan program Bahasa C di dalamnya sehingga bisa mengirimkan perintah untuk  menggerakan motor Servo untuk membuka tutup sampah.

Kami memberikan pelatihan ke anak-anak SD bagaimana cara membuat dan merangkai juga memprogram ESP32 menggunakan Arduino IDE supaya mereka bisa memahami dan membuat sendiri dan bisa nginovasikan lebih bagus lagi, dan dengan adanya inovasi tempat sampah pintar kami berhasil membuat anak SD untuk tertarik membuang sampah pada tempatnya sehingga bisa menjaga lingkungan sekitar mereka tetap bersih.

Tidak hanya di SDN Sidoluhur 01, Kami juga membuat pelatihan di balai desa Sidoluhur dengan pesertanya para perangkat desa yang pada akhirnya mereka bisa menerima dengan baik inovasi yang kami buat. Dengan menginovasikan sebuah barang dengan tegnologi yang sedang berkembang pada saat ini kita bisa memecahkan masalah yang sedang terjadi pada saat ini dengan baik dan mudah.

Kami juga sudah membuat video tutorial untuk proses pembuatannya dari awal hingga akhir, bisa di tonton pada Link berikut ini:

https://youtu.be/QSStPjBYuvk?si=vl5dIvpzWq98fgs3

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun