Lakimares, yuk! Langsung kita mainkan resepnya.
***
Bahan Utama:
- 300gr makaroni spiral
- 175gr saus bolognese
- 2 buah sosis ayam, potong kecil dadu
- 75gr kornet sapi
Bumbu tambahan:
- 2 batang daun seledri, iris halus
- 1/2 Â bawang bombay, cincang halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 cabai rawit merah, iris halus
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupbya
- Lada hitam bubuk secukupnya
- 30ml air putih untuk tumisan saus
- Air secukupnya untuk merebus makaroni
- 2 sendok makan margarin
Cara membuat:
Pertama, didihkan air dalam panci. Masukkan makaroni, bubuhkan garam secukupnya, masak hingga kenyal. Matang, tiriskan, sisihkan dalam mangkuk saji. Beri 1/2 sendok teh minyak goreng, aduk rata agar makaroni tidak menggumpal atau lengket.
Kedua, panaskan mentega di atas wajan dengan api sedang. Tumis bawang putih hingga harum. Lalu masukkan irisan bawang bombay dan cabai rawit. Aduk rata (1).
Ketiga, masukkan potongan sosis ayam, tumis hingga sosis matang. Lalu tambahkan kornet sapi, aduk rata. Kemudian tuang saos bolognese. Aduk rata kembali (2).Â
Keempat, tuang 30ml air. Aduk kembali hingga mengental. Bubuhkan garam secukupnya, kaldu jamur, lada hitam dan irisan daun seledri. Aduk rata kembali. Tes rasa. Matang, angkat. Matikan api.