Mohon tunggu...
SISKA ARTATI
SISKA ARTATI Mohon Tunggu... Guru - Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Bergabung sejak Oktober 2020. Antologi tahun 2023: 💗Gerimis Cinta Merdeka 💗Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Versi Buku Cetak 💗 Yang Terpilih Antologi tahun 2022: 💗Kisah Inspiratif Melawan Keterbatasan Tanpa Batas. 💗 Buku Biru 💗Pandemi vs Everybody 💗 Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Ebook Karya Antologi 2020-2021: 💗Kutemukan CintaMU 💗 Aku Akademia, Aku Belajar, Aku Cerita 💗150 Kompasianer Menulis Tjiptadinata Effendi 💗 Ruang Bernama Kenangan 💗 Biduk Asa Kayuh Cita 💗 55 Cerita Islami Terbaik Untuk Anak. 💗Syair Syiar Akademia. Penulis bisa ditemui di akun IG: @siskaartati

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Sensasi Pedas Gurih Menikmati Makaroni Spiral Saus Bolognese

20 Januari 2023   14:51 Diperbarui: 20 Januari 2023   15:19 1096
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Makaroni Spiral Saus Bolognese (Dok.Pri Siska Artati)

Usai mengajar mengaji di sebuah kantor dinas dan berurusan sejenak di sebuah bank syariah tadi pagi, saya melamun, memikirkan mau masak apa buat nanti siang.

Sebenarnya sudah sempat mampir di warung langganan untuk membeli sayur matang dan beberapa lauk untuk menu siang dan sore sekalian. Namun saya ingin menghabiskan sisa stok makaroni spiral yang ada di dapur. 

Jadilah saya mampir sejenak ke minimarket untuk membeli bahan tambahan. Terlintas ide untuk memasak Makaroni Spiral Saus Bolognese.

Sasaran saya menuju rak kornet sapi dan penyimpanan makanan beku, apalagi kalau bukan sosis. Ternyata yang tersedia hanya sosis ayam saja. Tak mengapa. Segera saya ke kasir, bayar, dan pulang ke rumah.

Alhamdulillah bahan utama sudah tersedia, bahan tambahan pun aman ada di kulkas. Gak pakai lama, saya pun mulai beraksi di dapur untuk membuatnya.

Oiya, ini kali kedua saya memasak menggunakan saus bolognese. Sebelumnya pernah menggunakan saus ini saat membuat Pizza Roti Tawar. Pada kemasannya tertera Spaghetti Saus Bolognese dengan Daging Sapi.

Penasaran juga sih. Ini bahasa Italia atau Perancis, ya. Maklum, wawasan saya masih cethek, haha. Akhirnya, guna memenuhi rasa penasaran, saya berselancar ke rumah Mbah Gugel. Saya minta kata kunci 'Bolognese', si Mbah ngajak saya ke laman orami.co.id

Menurut laman tersebut saus bolognese merupakan salah satu jenis saus ragú (saus berbahan daging) khas Kota Bologna. Saus ini mengandung beberapa jenis daging yang dicincang halus, dimasak perlahan bersama sayuran seperti bombai dan seledri, lalu ditambahi tomat.

Namun saus bolognese autentik Italia memang dengan produk yang beredar di luar Negeri Menara Miring Pisa ini.

Lebih lengkapnya, silakan pembaca bisa mampir sejenak ke laman yang saya sematkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun