Mohon tunggu...
SISKA ARTATI
SISKA ARTATI Mohon Tunggu... Guru - Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Bergabung sejak Oktober 2020. Antologi tahun 2023: 💗Gerimis Cinta Merdeka 💗Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Versi Buku Cetak 💗 Yang Terpilih Antologi tahun 2022: 💗Kisah Inspiratif Melawan Keterbatasan Tanpa Batas. 💗 Buku Biru 💗Pandemi vs Everybody 💗 Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Ebook Karya Antologi 2020-2021: 💗Kutemukan CintaMU 💗 Aku Akademia, Aku Belajar, Aku Cerita 💗150 Kompasianer Menulis Tjiptadinata Effendi 💗 Ruang Bernama Kenangan 💗 Biduk Asa Kayuh Cita 💗 55 Cerita Islami Terbaik Untuk Anak. 💗Syair Syiar Akademia. Penulis bisa ditemui di akun IG: @siskaartati

Selanjutnya

Tutup

Home Artikel Utama

Furnitur Lungsuran, Lumayan Bisa Digunakan Sesuai Kebutuhan

6 Juli 2022   10:17 Diperbarui: 7 Juli 2022   18:40 836
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi furnitur lungsuran (Unsplash/Nathan Oakley)

Nah, baru-baru ini, kami mendapat furnitur lungsuran dari kakak, sehubungan beliau pindah tempat tinggal. Beberapa pernak-pernik isi rumah beliau dibagikan ke kawan atau tetangga. Ada yang sebagian besar ia bawa ke tempat tinggal yang baru, dan sebagian lainnya diberikan untuk saya

Kakak menawarkan beberapa perabot untuk kami bawa pulang ke rumah. Namun kami juga mempertimbangkan besar kecilnya ukuran furnitur dan bakal ditempatkan di ruangan mana, sehubungan rumah kami tidaklah besar.

Pilihan jatuh pada satu lemari pakaian dua pintu yang memiliki dua laci di bagian luar dan satu bufet ukuran sedang dengan pintu geser dan rak tiga susun terbuka. 

Bufet ini kami manfaatkan sebagai tempat penyimpanan buku, tape and radio portable, dan pajangan lainnya.

***

Ilustrasi gambar: https://citragrancibubur.biz.id
Ilustrasi gambar: https://citragrancibubur.biz.id

Bagi saya pribadi, hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memanfaatkan furnitur bekas atau lungsuran dari kawan atau kerabat, antara lain:

1. Fungsi furnitur

Pertimbangkan terlebih dahulu furnitur tersebut akan digunakan dan dimanfaatkan sebagai apa di rumah kita sesuai fungsinya. 

Misalkan bufet dengan berbagai model, baik yang tertutup dengan kayu atau kaca, atau terbuka dengan rak-rak bersusun, maka kita pertimbangkan dengan matang akan difungsikan sebagai apa.

Karena tatanan penyimpanan didalamnya juga akan mempengaruhi nilai estetika jika terlihat oleh tamu - misalkan diletakkan di ruang tamu. Sehingga penampilannya tetap menarik bagi penghuni keluarga maupun yang bertandang ke rumah kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun