Mohon tunggu...
SISKA ARTATI
SISKA ARTATI Mohon Tunggu... Guru - Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Bergabung sejak Oktober 2020. Antologi tahun 2023: 💗Gerimis Cinta Merdeka 💗Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Versi Buku Cetak 💗 Yang Terpilih Antologi tahun 2022: 💗Kisah Inspiratif Melawan Keterbatasan Tanpa Batas. 💗 Buku Biru 💗Pandemi vs Everybody 💗 Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Ebook Karya Antologi 2020-2021: 💗Kutemukan CintaMU 💗 Aku Akademia, Aku Belajar, Aku Cerita 💗150 Kompasianer Menulis Tjiptadinata Effendi 💗 Ruang Bernama Kenangan 💗 Biduk Asa Kayuh Cita 💗 55 Cerita Islami Terbaik Untuk Anak. 💗Syair Syiar Akademia. Penulis bisa ditemui di akun IG: @siskaartati

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Memilih Sekolah Berbasis Jaringan Sekolah Islam Terpadu untuk Anak

28 Mei 2022   10:40 Diperbarui: 28 Mei 2022   11:00 871
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar: http://islamicboardingschool.com

Sejak awal memilih dan memutuskan dimana anak menempuh pendidikan, saya dan suami bersepakat untuk menempatkannya di sekolah berbasis agama, agar anak mendapatkan bimbingan, panduan dan pemahaman tentang agama, khususnya Islam sebagai agama yang kami anut.

Memulai dari usia pra-sekolah (pendidikn anak usia dini), kami mendaftarkan anak ke sebuah Kelompok Bermain Islam Terpadu (KBIT) dengan masa bermain disana selama satu tahun. Kemudian berlanjut ke Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) selama dua tahun.

Mengenal pendidikan pra-sekolah ini, kami mendapatkan informasinya melalui kawan dan para tetangga. Banyak penawaran dan rekomendasi sekolah yang mereka berikan. Dengan pertimbangan awal bahwa jarak sekolah cukup dekat, biaya terjangkau, fasilitas yang lumayan memadai untuk kegiatan bermain anak, serta didukung oleh para pendidik yang profesional dan ramah anak, maka kami percayakan dan putuskan untuk mendaftarkannya

Guna menyeleraskan program belajar mengajar dan pendidikan anak berbasis agama, maka kami pun mendaftarkan anak pada sekolah dasar, menengah pertama dan menengah atas melalui sekolah swasta yang tergabung dalam Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT).

***

Ilustrasi gambar: https://edu2review.id
Ilustrasi gambar: https://edu2review.id

Seperti yang saya kutip melalui Wikipedia, Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) adalah organisasi yang beranggotakan Sekolah Islam Terpadu dari seluruh Indonesia. Termasuk di dalamnya:

  • Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT)
  • Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT)
  • Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT)
  • Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu (SMAIT)

Profil mengenai JSIT, pembaca bisa menyimaknya melalui website ini.

Tentu saja sekolah tersebut merupakan sekolah swasta yang menerapkan kurikulum nasional dan kurikulum JSIT.

Mengapa keluarga kami memutuskan untuk memilih sekolah swasta - utamanya JSIT -dibandingkan dengan sekolah negeri untuk anak?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun