Langkah Pembuatan:
1. Mempersiapkan alat dan bahan.
2. Menimbang bahan yang digunakan dengan ukuran dan perbandingan sesuai ketentuan, yaitu: 300 gram gula aren : 900 gram kulit buah (Apel, Melon, Semangka, Pepaya, Nanas, Mangga, Jeruk, Pisang) : 3 Liter air bersih.
3. Menghaluskan gula aren dalam sebuah wadah (baskom) terpisah.
4. Memasukkan sampah organik yang telah ditimbang 900 gram (kulit buah) ke dalam wadah (baskom) -- Campur dengan larutan gula yang telah ditimbang- Kemudian tambahkan air bersih sebanyak 3 Liter.
5. Memberikan label sekaligus waktu pengamatan untuk mempermudah langkah selanjutnya yang dilakukan secara berkala.
Pada kegiatan pengabdian masyarakat ini peserta sangat antusias mengikuti pelatihan, dimana selama kegiatan berlangsung peserta aktif bertanya dan saling membagi tugas dalam langkah-langkah pembuatan Eco-Enzim.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H