Mohon tunggu...
Rosmani Huang
Rosmani Huang Mohon Tunggu... Karyawan swasta - Karyawan Swasta

Enjoy this life with positive thinking

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Seed Resort, Tempat yang Sangat Tepat untuk "Healing" di Pulau Rote, NTT

17 Agustus 2022   21:20 Diperbarui: 19 Agustus 2022   19:12 1236
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Indahnya panorama setelah matahari terbenam di Seed Resort (dokpri) 

Cuaca cerah menyambut kedatangan kami, saya dan Indri (teman setia saya dalam menikmati wisata bahari) di Kupang hari ini. 

Kami berencana berwisata di pulau Rote, NTT. Dengan pesawat dari anak perusahaan Garuda, kami berangkat jam 01.55 dari Jakarta. Tiba di Kupang jam 06.00 waktu setempat (Jakarta jam 05.00).

Setelah sarapan di bandara, kami melanjutkan perjalanan ke pelabuhan Tenau untuk naik kapal "Express Bahari", tujuan pulau Rote. Jadwal keberangkatan sih jam 09.00, tetapi ternyata jam 11.00 baru jalan karena ada kegiatan upacara bendera bagi staff kapal. 

Beruntung kami sudah diingatkan mas Ervan untuk sarapan dulu di bandara sebelum ke pelabuhan, karena ternyata di pelabuhan Tenau tidak ada tempat makan. Tetapi ada banyak penjual makanan bungkus, buah-buahan maupun cemilan di sana. 

Terminal Helong Kupang di Pelabuhan Tenau masih dalam tahap pembangunan, sehingga untuk menunggu pemberangkatan kapal disediakan tenda, disamping bangunan terminal Helong Kupang tersebut. 

Bangunan terminal Helong Kupang, dokpri
Bangunan terminal Helong Kupang, dokpri

Tenda yang disediakan untuk menunggu kapal berangkat, dokpri
Tenda yang disediakan untuk menunggu kapal berangkat, dokpri

Kami tiba di pelabuhan laut BA'A tepat jam 13.00. Perjalanan dengan kapal laut dari Kupang ke Rote memakan waktu kurang lebih 2 jam. 

Begitu turun dari kapal, kami berjalan ke arah tempat parkir dimana pemandu wisata kami, mas Ervan Andrias (ig: ervan_dimu) telah menunggu. Bagi yang berminat ke pulau Rote dan bagian Timur Indonesia, bisa menghubungi dan mengintip instagramnya,  dijamin pasti tertarik untuk segera ke sana. 

Kami langsung diajak menikmati makan siang di "Rumah Makan Solo" yang tidak jauh dari pelabuhan. Makanan prasmanan. Kita tinggal pilih makanan yang kita inginkan dan sampai di ujung tinggal dihitung berapa yang harus dibayar. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun