Sistem ekonomi kapitalis dalam bisnis dan individu swasta memiliki hak atas alat produksi,distribusi,dan pertukaran.didalam ini pelaku ekonomi diberikan kebebasan atas hak untuk suatu ekonomi dengan kebutuhannya.
Dalam sistem ekonomi kapitalis hak individu sangat dominan sehingga pencapaian tujuan individu sering kontradiktif dengan tujuan sosial,yakni menciptakan kemakmuran dan kesejahteraan yang merata di kehidupan masyarakat serta ketenangan dalam lingkungan hidup.
Ekonomi sosialis adalah sistem ekonomi yang menekankan kepemilikan kolektif atau kontrol negara atas alat-alat produksi,distribusi,dan pertukaran barang serta jasa.Fokus utama dalam ekonomi sosialis ini adalah kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan dari pada keuntungan individu.
Dalam sudut islam,bisnis dan ekonomi memiliki prinsip-prinsip yang berbeda dari ekonomi konvensional,yakni : etika dan moralitas,tidak ada spekulasi atau judi,bagi hasil,keadilan dan kesetaraan,larangan riba,kehalalan,zakat dan sedekah.yang dimana moralitas,etika,dan hukum syariah menjadi landasan utama.
Ekonomi dalam sudut islam juga bertujuan untuk menciptakan kesejahteraan bersama dan menghindari ketidakadilan.dan ekonomi islam memadukan tujuan material dengan spiritual,yang dimana keuntungan finansial harus selalu diselaraskan dengan manfaat sosial dan keridhaan allah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H