Mohon tunggu...
Sindi Hantika
Sindi Hantika Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Diponegoro

KKN TIM II UNDIP 2021

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Undip Beri Sosialisasi Kewirausahaan bagi Karang Taruna

11 Agustus 2021   21:22 Diperbarui: 11 Agustus 2021   21:31 315
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Desa Sidorejo, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal (10/8) -- Pada minggu ke IV pelaksanaan KKN Tim II UNDIP Periode 2020/2021 di Desa Sidorejo, tepatnya hari Minggu, 25 Juli 2021 diisi dengan pelaksanaan program kerja monodisiplin. 

Program monodisiplin yang dilaksanakan berjudul "Sosialisasi Kewirausahaan untuk Menumbuhkan Minat dan Semangat menjadi Wirausaha pada Karang Taruna Desa Sidorejo sehingga Tercipta Wirausaha Baru yang Berperan dalam Penciptaan dan Percepatan Ekonomi".  

Sosialisasi ini dilaksanakan oleh Sindi Hantika mahasiswa KKN Tim II UNDIP 2021 sebagai bentuk keprihatinan terhadap kondisi yang terjadi di Desa Sidorejo. 

Sebagaimana yang dinyatakan oleh Sekretaris Desa dan Ketua Karang Taruna Desa Sidorejo, bahwa minat masyarakat untuk berwirausaha masih rendah, hal tersebut dibuktikan dengan sepinya event-event yang diadakan oleh Desa seperti Pasar Ramadhan, dan pujasera sebagai fasilitas untuk memajukan perekonomian Desa Sidorejo ditinggalkan begitu saja oleh para pedagangnya. Mayoritas masyarakat lebih memilih berprofesi sebagai buruh tani dan karyawan swasta.

Wirausaha memiliki dampak positif bagi perekonomian masyarakat dan negara, salah satu dampak terpenting dari wirausaha ialah sebagai penyedia lapangan kerja terutama di masa pandemi seperti sekarang ini. Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati menyebutkan bahwa  pandemi Covid-19 membawa dampak bagi segala sektor kehidupan, banyak perusahaan yang melakukan PHK dan merumahkan karyawannya untuk jangka waktu yang belum ditentukan. 

Di tengah kondisi sulit ini, alangkah dewasanya jika suatu bangsa dan masyarakatnya mampu melihat masalah yang sedang terjadi dengan bijak, dapat menjawab tantangan dari kondisi yang ada, serta tangguh menghadapi semua ancaman dan resiko, dimana semua itu ialah sikap yang ada pada seorang wirausaha. Salah satu cara yang cukup ampuh untuk menumbuhkan sikap tersebut ialah kepada kaum millenial. 

Dengan menguatnya pemikiran dan tindakan kewirausahaan yang semakin masif, diharapkan masyarakat dapat hidup mandiri dan bertahan sekalipun ditengah situasi sulit.

Sosialisasi diberikan dalam bentuk video dan handbook yang memuat informasi seputar wirausaha dan kewirausahaan. Video diunggah ke Youtube KKN Desa Sidorejo kemudian dibagikan ke grup WhatsApp bersama anggota Karang Taruna dalam bentuk link. Unggahan video di Youtube ini bertujuan agar informasi dapat dilihat oleh anggota Karang Taruna Desa Sidorejo pada khusunya, dan masyarakat luas pada umunya. 

Selain pemberian sosialisasi dan edukasi melalui video, kegiatan dilanjutkan dengan dibukanya sesi tanya jawab melalui grup WhatsApp dan pembagian handbook kepada anggota Karang Taruna peserta kegiatan dengan harapan dapat membantu Karang Taruna Desa Sidorejo untuk lebih memahami pentingnya menjadi wirausaha sehingga dapat tumbuh minat dan semangat untuk memulai berwirausaha. 

Tindak lanjut dari program ini ialah dilakukannya pembinaan kepada anggota Karang Taruna Desa Sidorejo yang ingin memulai usaha. Hingga Selasa, 10 Agustus 2021,  video sosialisasi yang dibagikan melalui Youtube berhasil memperoleh 50 viewers, 10 like, dan 15 subscriber.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun