MALANG -- Pohon beringin tua setinggi 15 meter tumbang setelah di terpa angin kencang disertai hujan es. Kejadian ini terjadi di Jalan Tutut, Kelurahan Arjowinangun kemarin ( 28/03/22 ), sekittar pukul 16 : 30 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini namun tiga bangunan milik warga rusak tertimpa batang pohon yang cukup besar.
Menurut saksi mata, Muhammad Yunus, mengungkapkan bahwa pohon tumbang setelah di terpa angin kencang disertai hujan es. Pohon tumbang mengarah ke utara dan menimpa Sebuah konter ponsel, warung makan padang, serta warung mi pangsit dan bakso.
Arif Susandi sebagai Kepala Seksi Keamanan dan Ketertiban Kelurahan Arjowinangun mengatakan, tidak ada korban dalam kejadian ini, namun sempat menampung 11 orang pembeli bakso dan mi pangsit di Kantor Kelurahan. "Tidak semua warga sini. Ada yang dari Pakis, ada yang dari Gondanglegi. Setelah dirasa tenang, mereka dipersilakan pulang," paparnya.
Setelah peristiwa ini pihaknya masih melakukan pembersihan jalan hingga tadi malam. Warga setempat pun turut membantu menghadang truk yang mengarah ke barat menuju ke pasar. Sebab, sekitar 300 meter dari lokasi pohon beringin roboh juga terdapat pohon trembesi yang roboh dan menutup jalan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H