Mohon tunggu...
Sim Chung Wei
Sim Chung Wei Mohon Tunggu... Guru - Guru

blog : castleofwisdom7.blogspot.com youtube : https://www.youtube.com/@castleofwisdom2442 ig : @simchungwei Saya pria, lahir di kota Tahu, Sumedang, Jawa Barat, pada tanggal 24 Desember , anak pertama dari dua bersaudara. Saat ini berprofesi sebagai tenaga pendidik di salah satu sekolah swasta di Jakarta, dan merintis sebagai seorang penulis

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Bertumbuh bersama Tunas Kelapa

14 Agustus 2023   14:57 Diperbarui: 20 Agustus 2023   00:41 357
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber :  Twibbon Hari Pramuka ke 62 pada 14 Agustus 2023. (Freepik.com)

Bertumbuh bersama Tunas Kelapa
Karya : Sim Chung Wei


Bersama tunas kelapa kami tumbuh,
siang malam berseragam coklat
sudah bersiap saat datangnya subuh
disiplin diri menjaga amanat

Pada hari-hari cerah hingga malam yang kelam
mengukir kenangan dalam jiwa menjadi cita.
menjadi pengalaman yang mendalam
dalam diri yang tak terngkap oleh kata

Membentangkan tenda di atas tanah
dinaungi langit biru, dihiasai awan putih
belajar bersama alam terbentang indah
memperbaiki diri dan menghapus segala perih

Sebuah tunas yang terus bertumbuh
mengejar mimpi, menemukan arah matahari
tunas hijau segar tinggi tatpi tak angkuh
bertmbuh dewasa disertai mawas diri

Kala malam tiba, duduk bersama dalam lingkaran
sebelum pergi rehat berselimut mimpi
bersama berbagi cerita, mempererat persahabatan
yang teringat magis tanpa jampi-jampi

Api unggun di malam dingin menjadikan hangat
dalam lingkaran mengelilingi api
pada malam dingin yang berubah jadi semangat
Berbagi tawa bersama menjauh dari sepi  

Pertualangan kehidupan yang memberi energi
yang tak pernah berhenti untuk terus bertumbuh
semakin dewasa dalam pemikiran dan pelayanan tuk mengabdi
menjadi bagian dari dunia global dan utuh


Jakarta, 14 Agustus 2023
memperingati Hari Jadi Gerakan Pramuka Indonesia ke- 62

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun