Pemilu 2024 ( Pileg, Pilpres, dan Pilwapres ) masih lama, namun para elite politik sudah sibuk dengan berbagai manufer untuk dapat memperoleh dukungan dari rakyat agar dapat memenangkan suara terbanyak. Saat ini muncul tiga nama Capres seperti Anies Basweda, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. Dengan menggunakan media cetak dan media elektronik para elite politik menunjukkan elektabilitas beragam dimana posisi Anies Baswedan selalu pada posisi ketiga dan Prabowo Subanto pada posisi pertama dan Ganjar Pranowo pada posisi kedua atau sebaliknya. Belum lagi ada upaya menjadi dua Capres agar lebih mudah memenangkan suara terbanyak. Hal ini membuat suasana menjelang Pemilu tahun 2024 semakin memanas.
Sebagai rakyat yang cerdas tentunya dapat menyerap semua informasi yang disampaikan melalui media cetak dan media elektronik agar tidak terjerumus kedalam jaring jaring para elite politik. Mari kita jadikan semua informasi yang sampai sebagai sarana pendewasaan diri dalam berpolitik dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia yang mengedepankan Demokrasi Pancasila. Dalam UUD 1945 sudah jelas memberikan hak dan kebebasabn kepada rakyat Indonesia untuk menentukan pilihannya dengan jujur dan benar. Agar perubahan pembangunan negara Indonesia dapat  menjadi lebih baik lagi dengan konsep Gemah Ripah Lohjinawi.
Marilah kita berfikir jernih dalam menghadapi semua manufer elite politik yang bertujuan untuk memenangkan suara pada Pemilu tahun 2024 mendatang. Semoga Pemilu tahun 2024 menjadi patokan kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan bersaing dengan negara lain pada era modern saat ini. Ya Allah jadikanlah kami rakyat Indonesia dalam keadaan damai, sejahtera, bahagia, selamat, tentram, dan jujur dalam melaksanakan Pemilu tahun 2024 mendatang.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H