Mohon tunggu...
Ferrari Narotama
Ferrari Narotama Mohon Tunggu... -

javanese (m/26), tapi udah jadi WNI 100%.\r\nskrg udah tamat2 kuliah, dah gak jobless besar2an lg, mulai nulis2 lg lah...\r\ndoa'in biar cepet kuliah lg y :D

Selanjutnya

Tutup

Nature

Go Green With Our Bike

27 Agustus 2012   05:04 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:16 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1346043109284014582

[caption id="attachment_202476" align="aligncenter" width="300" caption="(kiri-kanan): Mualimin, Edmound Simorangkir (Ketua Umum PB ISSI), dan Agus Budianto berjumpa ketika tiba di Jakarta (17/08/12)"][/caption] "Haah... dari Medan ke Yogyakarta naik sepeda?"

Keheranan saya mendengar rencana gila tersebut ketika disampaikan oleh dua adik junior saya di kampus. Memang kegiatan bersepeda sekarang sedang naik daun, dan memang juga ini bukan ekspedisi bersepeda yang pertama kali di Nusantara. Tetapi membayangkan betapa panjangnya perjalanan dari Kota Medan menuju Yogyakarta (sekitar 1800 Km) dan tantangan yang akan mereka berdua hadapi diperjalanan, wuah membayangkannya saja saya sudah kelelahan... Dan yang lebih membuat bingung adalah kenekatan mereka pergi hanya berdua dengan dana yang minim dan dua sepeda yang bukan touring bike , tanpa sponsorship dari siapa pun atau lembaga mana pun. Mereka pergi hanya untuk mengusung suatu ide yaitu "go green with our bike"... Dimulai dari awal Juli, Agus Budianto (24) dan Mualimin (21)  memulai perjalanan dari Kota Medan. Mereka bersepeda dengan rute Jalan Lintas Sumatera, setelah keluar dari daerah Sumatera Utara melawati Riau, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, lalu Lampung untuk menyebrangi Selat Sunda melalui Bakaheuni-Merak. Selama perjalanan membelah Pulau Sumatera bertepatan dengan Bulan Ramadhan, dan mereka berdua muslim, namun perjalanan panjang dan melelahkan ini tidak menjadi halangan bagi mereka untuk tetap bersemangat berpuasa sambil mengowes sepeda. Melanjutkan perjalanan membelah Pulau Jawa, mereka tiba di Ibu Kota Jakarta bertepatan pada 17 Agustus 2012, sesuai dengan rencana untuk mengikuti Upacara Kemerdekaan di Istana Negara. Dan mereka melewati Lebaran juga di sana. Namun hal yang tidak disangka adalah sambutan hangat dari berbagai pihak yang mereka datangi, mulai dari Pemerintahan Daerah, Komunitas-komunitas Sepeda, Mahasiswa dari berbagai kampus, maupun masyarakat umum. Ini menggambarkan bahwa kehangatan masyarakat Indonesia belumlah pudar dari negeri ini, bangsa ini selalu menyambut dengan tangan terbuka dan senyuman hangat kepada siapapun tanpa memandang latar belakangnya. Hari ini (27/08/12), mereka dalam perjalanan menyelesaikan misinya dari Semarang menuju Yogyakarta. Dan Komunitas B2C Yogya sudah siap untuk menyambut kedatangan mereka. Suatu kebanggaan untuk anak muda Indonesia, yang dengan ikhlas dan semangat tanpa mengharapkan apapun untuk memperjuangkan suatu ide yang mulia. Do'a dan rasa salut saya dan kawan-kawan di Medan untuk mereka berdua, yang sudah berani menghadapi segala problema dan resikonya dari Medan menuju Yogyakarta dengan bersepeda. Ide awal perjalanan ini sebenarnya adalah Pidato Presiden SBY pada Mei lalu tentang gerakan nasional penghematan energi. Bila anak-anak muda ini telah membuktikan kecintaan mereka kepada tanah air dengan bersepeda dari Medan menuju Yogyakarta, kapankah Bapak Presiden membuktikan ucapannya tentang penghematan energi dengan bersepeda dari Cikeas ke Istana? Dan bila para Anggota DPR yang kampungan ingin kunjungan kerja kembali ke Berlin biar naik sepeda sajalah....

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun