Mohon tunggu...
KKNUNRI2023
KKNUNRI2023 Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN INTEGRASI SRI MERANTI UNRI 2023

Program Kukerta Unri Sri Meranti 2023 dengan tema stunting

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Integrasi UNRI 2023 Melakukan Sosialisasi Tentang Bahaya Anemia Pada Remaja Perempuan

3 Agustus 2023   22:10 Diperbarui: 3 Agustus 2023   22:40 183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bertempat di Mushola SMAN 3 Pekanbaru hari Jumat tanggal 28 Juli 2023, Mahasiswa KKN integrasi UNRI 2023 Desa Sri Meranti, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru melakukan penyuluhan pada siswi kelas XII SMA Negeri 3 Pekanbaru, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru. Penyuluhan tersebut mengangkat tema “Pencegahan Anemia Pada Remaja Putri Untuk Mengurangi Kasus Stunting”. Hal ini dikarenakan remaja putri merupakan calon ibu pencetak generasi masa depan bangsa. Remaja putri yang mengidap anemia berisiko melahirkan anak stunting.

Seperti yang diketahui, anemia merupakan kondisi dimana jumlah sel darah merah (eritrosit) atau kadar hemoglobin dalam darah berada dibawah batas normal. Selain itu, anemia juga merupakan salah satu faktor risiko dari stunting. Stunting sendiri merupakan masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu cukup lama akibat pemberian makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi.

Hemoglobin atau sel darah merah adalah transporter untuk oksigen, di mana oksigen ini digunakan oleh semua metabolisme tubuh yang berada di dalam sel. Oksigen, protein, dan energi adalah yang dibutuhkan untuk metabolisme. Jika salah satunya tidak terpenuhi dengan baik, maka metabolisme tidak berjalan secara optimal. Akhirnya terjadi faltering growth atau gangguan pertumbuhan yang di kemudian hari bisa menjadi stunting.

Penyuluhan ini bekerjasama dengan Puskesmas Umban Sari, Penanggung Jawab UKS SMA Negeri 3 Pekanbaru  serta Dosen Pembimbing Lapangan Mahasiswa UNRI, Erika M.Kep, Sp.Mat, PhD. Kegiatan ini dimulai dengan pembacaan doa oleh Ernaldi Hafiz salah seorang mahasiswa KKN. Dilanjutkan dengan kata sambutan oleh  Dosen Pembimbing Lapangan KKN Integrasi UNRI 2023 Desa Sri Meranti yaitu Erika M.Kep, Sp.Mat, PhD. Kata sambutan juga diberikan oleh Puskesmas Umban Sari yang diwakili oleh Ibu Mardianis.

Dokpri
Dokpri

Sesi selanjutnya  penyampaian materi yang dalam hal ini disampaikan oleh Sabrina Aini dan Arini Khairunnisa dari perwakilan mahasiswa KKN Integrasi Desa Sri Meranti yang berasal dari Fakultas Kedokteran. Untuk memperdalam pengetahuan adik – adik SMAN 3 Pekanbaru mengenai anemia pada remaja putri dilakukanlah sesi tanya jawab dan kuis, serta pemberian hadiah bagi siswi yang bertanya dan menjawab pertanyaan mengenai materi yang disampaikan oleh pemateri. Acara ditutup dengan foto bersama sebagai dokumentasi dan kenang-kenangan dari mahasiswa KKN integrasi UNRI 2023.

Dokpri
Dokpri

Dengan dilaksanakannya penyuluhan tersebut diharapkan siswi-siswi kelas XII SMA Negeri 3 Pekanbaru menyadari pentingnya pencegahan anemia pada remaja perempuan untuk mengurangi kasus stunting pada masa yang akan datang. Terdapat beberapa tindakan yang dilakukan untuk mencegah terjadinya anemia tersebut seperti mengonsumsi makanan kaya zat besi dan vitamin c, mengurangi jumlah konsumsi teh dan kopi, serta rutin melakukan pemeriksaan kesehatan.

Dokpri
Dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun