Surabaya - Dalam rangka mengecek kesiapan personil Polsek Jajaran, Kapolrestabes Surabaya didampingi pejabat utama melaksanakan Kunjungan Ke Polsek Jajaran secara bergantian.
Hari ini Kamis, 30 Maret 2023, rombongan Kapolrestabes Surabaya kunjungi Polsek Tambaksari Surabaya.
Polda Jatim, Kombes Pol Pasma Royce dibuka dengan memimpin Apel Pagi di Lapangan Apel Polsek Tambaksari Surabaya. Selain untuk mempererat tali silaturahmi, juga untuk melakukan pengecekan kesiapan personil dan sarana parasarana yang ada di Polsek dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Kedatangan Kapolrestabes SurabayaMengawali arahan didepan seluruh personil Polsek Tambaksari, Kombes Pol Pasma mengajak seluruh anggota untuk bersyukur. "Terkait tugas yang kita lakukan ini harus bisa di rasakan masyarakat," ujar Kapolres.
Kedua, Kapolrestabes Surabaya mengingatkan agar seluruh anggota melaksanakan tugas dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, sehingga masyarakat merasakan betapa pentingnya kehadiran polisi.
Karna rasa kepercayaan itu penting supaya kehadiran polisi di lapangan mendapatkan suatu legimitasi baik publik maupun sosial di masyarakat.
Ketiga, Kombes Pol Pasma Royce mengingatkan untuk anggota reskrim karna banyak curanmor agar segera ungkap dan tangkap para pelaku.
"Saya mengingatkan seluruh anggota yang bertugas, sering-seringlah turun ke masyarakat. Sering sambang, sehingga dapat menganalisa di wilayah tambaksari ini mana saja yang menjadi kerawanan-kerawanan," tutur Kombes Pasma.
Diharapkan melalui kehadiran anggota Polisi di masyarakat dapat meredam aksi kejahatan atau potensi gangguan kamtibmas yang ada di lapangan.
Soliditas internal Polsek Tambaksari diharapkan dapat bersinergi antar fungsi satu dan yang lain sehingga membentuk sistem yang saling terkait dan saling membantu satu sama lain.
Kombes Pol Pasma Royce menyampaikan selama kepemimpinan beliau, yang menjadi titik berat atau fokus adalah masalah pencegahan yakni fungsi Preemtif dan Preventif.