stunting menjadi salah satu upaya percepatan pencegahan stunting melalui peningkatan transparansi, aksesibilitas, dan intervensi berbasis data. Mahasiswa kesehatan masyarakat UNNES, Silmina Nahda, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Semarang meluncurkan buku infografis digital yang mengangkat tema penting tentang stunting, sebuah masalah gizi kronis yang mempengaruhi pertumbuhan anak. Infografis ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan pemahaman masyarakat mengenai determinan stunting dan upaya pencegahannya.
Semarang, 30 September 2024 - Publikasi informasi digital terkaitStunting, yang ditandai dengan tinggi badan anak yang lebih pendek dari standar usianya, masih menjadi perhatian di Kota Semarang. Berdasarkan hasil Survei Kesehatan Indonesia tahun 2023, menunjukkan bahwa 10,4% anak di Kota Semarang mengalami stunting. Stunting berdampak negatif pada perkembangan fisik dan kognitif anak dan disebabkan oleh multifaktor. Oleh karena itu, melalui infografis yang menarik, mahasiswa kesehatan masyarakat UNNES bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Semarang menyajikan informasi tentang berbagai faktor yang mempengaruhi stunting, termasuk peta persebaran stunting per kecamatan, faktor anak, faktor orang tua, faktor pemberian makan pada anak, dan faktor lingkungan.
Publikasi infografis digital ini merupakan salah satu langkah dalam optimalisasi pemanfaatan data Dinas Kesehatan Kota Semarang, dalam hal ini yaitu data diagnostic reading stunting yang diolah dan disajikan dalam bentuk infografis digital. Infografis ini dikemas dalam bentuk yang menarik dan sederhana, sehingga mudah dipahami oleh masyarakat. Untuk menjangkau lebih banyak sasaran, infografis digital yang berjudul "Infografis Analisis Determinan Stunting  Balita di Kota Semarang Berdasarkan Data Diagnostik Reading 2024 (Bulan Juni 2024) dipublikasikan di situs website Sayang Anak milik Dinas Kesehatan Kota Semarang. Link infografis dapat diakses melalui Infografis Determinan Stunting DKK Semarang.
Adanya publikasi ini bertujuan agar menjangkau sasaran yang lebih luas, terutama orang tua dan calon orang tua sehingga lebih banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya pencegahan stunting. Dengan publikasi melalui website, juga memudahkan masyaarakat karena dapat diakses dimana saja dan kapan saja.Â
Dengan peluncuran infografis digital ini, diharapkan dapat mengoptimalkan publikasi informasi terkait stunting oleh Dinas Kesehatan Kota Semarang sekaligus dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pencegahan stunting, menciptakan generasi yang lebih sehat dan berkualitas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H