Karena itu, janganlah memikulkan kepadanya beban yang tidak mampu dipikulnya. Diriwayatkan bahwa Rasulullah Saw bersabda, "Ketika seseorang berjalan dalam suatu perjalanan, dia merasakan sangat haus. Lalu, dia menemukan sumur dan turun ke dalamnya untuk mengambil air. Ketika hendak minum, tiba-tiba terlihat seekor anjing yang menjulurkan lidahnya karena kehausan. Orang itu berkata, 'Anjing ini kehausan seperti diriku. Lalu, dia mengisi sepatunya dengan air dan membawanya ke atas dengan mulutnya, kemudian diberikannya pada anjing itu. Allah Swt bersyukur kepadanya, lalu mengampuni dosanya." Para sahabat bertanya, "Wahai Rasulullah, apakah kami mendapat pahala karena menyayangi binatang?" Beliau menjawab, "Dalam kasih sayang kepada setiap yang bernyawa terdapat pahala."
Disyariatkannya Puasa  Ramadhan bagi umat Islam Maksudnya adalah supaya umat Islam mendekatkan diri kepada Allah SWT dan juga  mendekatkan kepada hubungan sesama manusia dan mahluk Tuhan  lainya, dengan tercermin nya Akhlaq yang Mulia berupa sikap penyayang kepada sesama mahluk Tuhan Yang Maha Esa , jauh dari sifat diskriminatif dan sifat apatisme.
Maka jika puasanya tidak berimplikasi pada hal demikian maka taraf tingkatan puasanya belum mencapai pada tingkatan kedewasaan spiritual.
Oleh : Dede Purnomo Budi Susilo S.U,d Â
Penyuluh Agama Islam  Honorer Kec.Lumbir Banyumas  Jawa Tengah
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI