Kedua pasangan saling kejar mengejar angka pada set pertama, dengan semangat juang yang heroik Eddy Hartono/Verawati akhirnya memenangi set pertama dengan skor 18-13. Kemudian pada set kedua, pasangan Indonesia akhirnya menang dengan skor 15-3, dan mengubah poin skor jadi 3 - 2 untuk kemenangan Indonesia.
Istora senayan bergetar dan bergemuruh, merayakan kemenangan ini yang memastikan turnamen Piala Sudirman yang baru pertama kali digelar, untuk pertams kalinya juga menjadi milik Indonesia.
Tinta emas yang tertulis indah dalam sejarah, Selaku pemilik nama turnamen Indonesia tercatat yang pertama dan abadi sebagai sang juara pertama kali Piala Sudirman Tahun 1989. Memori yang akan selalu diingat sepanjang masa.
Referensi berbagai sumber
Sigit.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H